Skripsi
Computed Tomography Coronary Dengan Menggunakan Teknik Test Bolus Dan Bolus Tracking Di Rumah sakit Pusat Jantung Dan Pembuluh Darah Harapan Kita
INTISARI
PROGRAM STUDI TEKNOLOGI RADIOLOGI PENCITRAAN
PROGRAM SARJANA TERAPAN
TEKNIK RADIODIAGNOSTIK DAN RADIOTERAPI
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTRIAN KESEHATAN JAKARTA II
SKRIPSI, 2020
AFIFATUS SAKINAH
COMPUTED TOMOGRAPHY ANGIOGRAPHY CORONARY DENGAN MENGGUNAKAN TEKNIK TEST BOLUS DAN BOLUS TRACKING DI RUMAH SAKIT PUSAT JANTUNG DAN PEMBULUH DARAH HARAPAN KITA
xv 5 BAB + 44 Halaman + 16 Gambar + 3 Tabel + 8 Lampiran
Penilitian ini bertujuan untuk menganalisis persiapan pemeriksaan, mendeskripsikan teknik pemeriksaan dan mengevaluasi hasil gambar, nilai CTDI, DLP, dan kontras media pada pemeriksaan CT Angiography Coronary menggunakkan Teknik Test Bolus dan Bolus Tracking
Desain penelitian ini adalah Kualitatif Deskriptif. Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Pusat Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita pada bulan April sampai Mei 2020, jumlah sample pada penelitian ini sebanyak 4 pasien yang melakukan pemeriksaan CT Angiography Coronary di Rumah Sakit Pusat Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita.
Metode pengumpulan data yang digunakan adalah Studi Kepustakaan, Observasi, dan Wawancara. Instrument penelitian yang digunakkan adalah lembar kerja, Alat dokumentasi dan lembar wawancara.
Hasil pada penelitian ini adalah sebelum melakukkan pemeriksaan CT Angiography Coronary pasien harus melakukkan persiapan sebelum pemeriksaan, pemerikssan CT Angiography Coronary meliputi Topogram, Calsium Scoring pemasukan kontras untuk mendapatkan hasil gambaran CCTA. Pada Teknik Test bolus penggunaan kontras media lebih sedikit dan pada Teknik Bolus Tracking pengerjaanya lebih mudah dan sederhana.
Kata Kunci: CT Angiography Coronary, Test Bolus, Bolus Tracking
Daftar Bacaan: 21 (2006-2019)
Tidak tersedia versi lain