Karya Tulis Ilmiah
Penetapan Kadar Cemaran Logam Berat Timbal Dalam Sosis Sapi Secara Inductively Coupled Plasma-Mass Spectrometry
Dhita Noor Annisaa, “Penetapan Kadar Cemaran Logam Berat Timbal Dalam Sosis Sapi Secara Inductively Coupled Plasma-Mass Spectrometry (ICP-MS)”, dibawah bimbingan Ir. Siti Rahayu Rachmawati, M.Si. dan Susy Saadah, M.Si., 2020.
Sosis sapi merupakan produk berbahan baku daging sapi yang dihaluskan dengan atau tanpa penambahan bahan pangan lainnya dan dimasukkan ke dalam selongsong sosis dengan atau tanpa proses pemasakan. Sosis sapi berisiko terkontaminasi logam berat timbal yang berasal dari sapi yang mengonsumsi makanan yang tercemar logam berat timbal atau dapat juga berisiko terkontaminasi logam berat timbal dari peralatan yang digunakan selama pengolahannya. Apabila sosis sapi yang terkontaminasi oleh logam berat yang melebihi batas maksimum cemaran tersebut dikonsumsi oleh manusia, maka dapat terjadi keracunan logam berat di dalam tubuh. Oleh karena itu, perlu dilakukan pengujian cemaran logam berat timbal dalam sosis sapi. Tujuan pengujian ini adalah untuk mengetahui adanya cemaran logam berat timbal secara Inductively Coupled Plasma-Mass Spectrometry. Metode yang digunakan dalam pengujian penetapan cemaran logam berat timbal ini yaitu metode destruksi basah dengan bantuan microwave digestion system. Pengujian ini dilakukan di Laboratorium Kesmavet Pusat Pelayanan Kesehatan Hewan dan Peternakan DKI Jakarta pada tanggal 1 s.d. 11 Maret 2020 menggunakan dua sampel sosis sapi. Diperoleh hasil kadar dari pengujian sampel SS1 dan SS2 masing-masing adalah 0,0692 mg/kg dan 0,0685 mg/kg, sehingga dapat disimpulkan sosis sapi yang diuji memenuhi persyaratan sesuai dengan SNI 7387:2009.
Kata Kunci: Inductively Coupled Plasma-Mass Spectromery, sosis sapi, timbal.
Tidak tersedia versi lain