Karya Tulis Ilmiah
Validasi Metode Analisis Penetapan Kadar Parasetamol, Phenylephrine HCl, Dekstromethorphan HBr dan Chlorpheniramine Maleat dalam Tablet Kombinasi secara Ultra High Performance Liquid Chromatography
Yuni Safitri, “Validasi Metode Analisis Penetapan Kadar Parasetamol, Phenylephrine HCl, Dekstromethorphan HBr, dan Chlorpheniramine maleat dalam Tablet Kombinasi secara Ultra High Performance Liquid Chromatography”, dibawah bimbingan Dian Maria Ulfa, M.Farm., Apt. dan Joko Sulistiyo, ST., M.Si., 2020.
Penetapan kadar parasetamol, phenylephrine HCl, dekstromethorphan HBr, dan chlorpheniramine maleat dalam tablet kombinasi menurut United States Pharmacopeia 37 menggunakan metode ultra high performance liquid chromatography. Validasi metode ini sebagai persyaratan penting yang bertujuan memastikan bahwa proses pengukuran akan menghasilkan pengukuran yang valid dan memberikan bukti objektif bahwa metode yang digunakan menunjukkan kinerja yang baik dan dapat dipercaya. Oleh karena itu metode yang telah didapatkan tersebut harus diuji apakah memenuhi semua kriteria penerimaan dari validasi metode analisis. Parameter validasi yang diuji yaitu uji kesesuaian sistem, akurasi, presisi, linearitas, selektifitas, dan ketahanan. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan dari tanggal 03 Maret sampai dengan 17 Maret 2020 di Laboratorium Quality Control PT. Molex Ayus Pharmaceutical diperoleh hasil uji akurasi sebesar 0,5711% hingga 0,9673%. Hasil uji keterulangan sebesar 0,8657% sampai 1,5233%. Hasil RSD pada uji presisi antara dari yang terkecil hingga terbesar yaitu 0,5646% sampai 1,1263%. Hasil uji linearitas sebesar 0,9981 hingga 0,9999. Hasil uji selektifitas sebesar -1,1% sampai 0,82%. Hasil uji ketahanan pada parasetamol, chlorpheniramine maleat, dan dekstromethorphan HBr tahan disimpan selama 4 hari, dan phenylephrine HCl selama 3 hari. Maka dapat disimpulkan bahwa metode yang digunakan valid.
Kata kunci: validasi, parasetamol, phenylephrine HCl, chlorpheniramine maleat, dekstromethorphan HBr.
Tidak tersedia versi lain