Karya Tulis Ilmiah
Penetapan Kadar Vitamin B12 dan Pengujian Lapisan Alumunium Foil Tablet Multikomponen yang Beredar di Pasaran
Diana Nur Amalina, “Penetapan Kadar Vitamin B12 dan Pengujian Lapisan Alumunium Foil Tablet Multikomponen yang Beredar Di Pasaran”, dibawah bimbingan Dian Maria Ulfa, M.Farm., Apt. dan Joko Sulistiyo, S.T., M.Si., 2020.
Salah satu bentuk sediaan vitamin B12 yang beredar di pasaran adalah tablet multikomponen. Kualitas suatu produk obat sangatlah penting agar berkhasiat dan aman. Kualitas sediaan obat tidak hanya dari zat aktif obatnya, namun juga pengemasnya. Selain kadar obat, jumlah lapisan kemasan penting untuk diuji dan dilihat memenuhi syarat atau tidak. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kadar dari vitamin B12 dalam sediaan tablet dan mengetahui jumlah lapisan alumunium foil kemasan strip tablet tersebut. Penetapan kadar sianokobalamin (vitamin B12) dalam sediaan tablet menggunakan Kromatografi Cair Kinerja Tinggi, fasa gerak metanol : air dengan perbandingan 7:3, metode fasa terbalik, dengan kolom Waters L1 73 20 (4,6 mm x 250 mm) dan pengujian kemasan alumunium foil dilakukan secara kuantitatif. Hasil penetapan kadar vitamin B12 dalam sediaan tablet salut yaitu 104,75% (sampel A), 76,85% (sampel B), 89,02% (sampel C) 80,07% (sampel D), 21,90% (sampel E), 97,40% (sampel F), 47,56% (sampel G), 105,05% (sampel H). Sampel A,F dan H dinyatakan memenuhi syarat. Sampel B,C,D,E dan G dinyatakan tidak memenuhi syarat. Hasil uji lapisan alumunium foil pada kemasan ditemukan 4 lapisan pada bagian depan dan belakang kecuali pada sampel E yaitu 3 lapisan pada bagian belakang.
Kata kunci: tablet multikomponen, mutu obat, kromatografi cair kinerja tinggi, alumunium foil.
Tidak tersedia versi lain