Skripsi
Hubungan Asupan Natrium, Kalium, Kalsium, Serat, dan Tingkat Pengetahuan Terhadap Tekanan Darah pada Lansia Penderita Hipertensi Di Posbindu Nusa Indah II, Tanah Kusir, Jakarta Selatan
MITHA MONICA
HUBUNGAN ASUPAN NATRIUM, KALIUM, KALSIUM, SERAT, DAN TINGKAT PENGETAHUAN TERHADAP TEKANAN DARAH PADA LANSIA PENDERITA HIPERTENSI DI POSBINDU NUSA INDAH II, TANAH KUSIR, JAKARTA SELATAN
V BAB, 88 Halaman, 27 Tabel, 1 Gambar, 9 Lampiran
Ketika seseorang memasuki usia lanjut akan berisiko terkena penyakit hipertensi. Hasil Riset Kesehatan Dasar tahun 2018 menunjukkan prevalensi hipertensi sebesar 34,1%, angka tersebut mengalami peningkatan yang cukup signifikan dari tahun 2007 dengan persentase 28,8%. Penelitin ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara asupan natrium, kalium, kalsium, serat dan tingkat pengetahuan terhadap tekanan darah pada lansia penderita hipertensi di Posbindu Nusa Indah II.
Subjek penelitian ini adalah lansia penderita hipertensi yang terdaftar di Posbindu Nusa Indah II. Sampel diambil dengan teknik purposive sampling dan didapatkan sebanyak 17 orang lansia yang memenuhi kriteria. Data karakteristik responden berupa jenis kelamin, usia, riwayat hipertensi, pendidikan terakhir. Data asupan makan diperoleh dari formulir food recall 2 hari tidak berturut-turut, kemudian dikonversi menjadi zat gizi yang diteliti menggunakan situs web Panganku. Analisis statistik menggunakan uji korelasi Spearman.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada hubungan signifikan antara asupan natrium, kalium, kalsium, serat, dan tingkat pengetahuan terhadap tekanan darah (p>0.05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah meskipun tidak ada hubungan yang signifikan namun terdapat kecenderungan apabila semakin tinggi atau rendahnya asupan natrium, kalium, kalsium, serat dan tingkat pengetahuan maka akan meningkatkan atau menurunkan tekanan darah.
Rekomendasi penelitian ini adalah adanya kerjasama antara Posbindu Nusa Indah II dengan Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Jakarta II untuk dilakukan penyuluhan terkait penyakit hipertensi serta diet yang tepat untuk penderita hipertensi.
Kata Kunci : natrium, kalium, kalsium, serat, tingkat pengetahuan,
tekanan darah, lansia
Daftar Pustaka : 47 (2002 – 2018)
Tidak tersedia versi lain