Skripsi
Analisis Conformity Index Dan Homogeneity Index Pada Teknik Penyinaran Radioterapi 3D-CRT Dan IMRT Dengan Kasus Kanker Payudara Di RSUD Pasar Minggu
SKRIPSI, 2019
YUDHA PERMANA
ANALISIS CONFORMITY INDEX DAN HOMOGENEITY INDEX PADA TEKNIK PENYINARAN RADIOTERAPI 3D-CRT DAN IMRT DENGAN KASUS KANKER PAYUDARA DI RSUD PASAR MINGGU
5 BAB + 28 Halaman + 2 Gambar + 4 Tabel + 4 Grafik + Lampiran
Penelitian ini bertujuan menganalisa nilai Conformity Index dan Homogeneity Index pada target volume berdasarkan hasil perencanaan penyinaran teknik 3D-CRT dan IMRT dengan kasus kanker payudara di RSUD Pasar Minggu untuk mengetahui teknik penyinaran mana yang lebih baik.
Desain penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif dengan metode eksperimen, dilakukan di Instalasi Radioterapi RSUD Pasar Minggu dengan populasi penelitian adalah seluruh pasien yang melakukan radioterapi dengan sampel penelitian data sekunder yang merupakan hasil contouring dan planning pada TPS dengan kasus kanker payudara sebanyak 10 pasien.
Hasil penelitian ini adalah terdapat perbedaan nilai Conformity Index dan Homogeneity Index antara teknik penyinaran 3D-CRT dan IMRT dengan nilai index rata-rata lebih kecil teknik penyinaran IMRT daripada teknik penyinaran 3D-CRT.
Dapat disimpulkan teknik penyinaran radioterapi IMRT lebih diprioritaskan untuk penyinaran kanker payudara daripada teknik penyinaran radioterapi 3DCRT, karena dengan menggunakan teknik penyinaran radioterapi IMRT prinsip radioterapi dapat tercapai.
Kata kunci : IMRT, 3D-CRT, Target Volume, HI, CI
Daftar bacaan : 17 Pcs (1993 – 2019)
Tidak tersedia versi lain