Skripsi
Pemodelan Hidro Terapi Parafin Bath Berbasis ATMega16
Endang Setyawan, “Pemodelan Alat Hidro Terapi Parafin Bath Berbasis ATMega 16” dibawah bimbingan Bapak Ansor Ibrahim Usman, ST, MT, 2016, 41 halaman + xiii + 30 lampiran.
Berdasarkan judul diatas, karya tulis ini bertujuan untuk menghasilkan alat parafin bath yang mampu memanaskan lilin terapi dengan medianya berupa lilin parafin. Batasan pengaturan suhu yang dipakai untuk terapi yaitu suhu antara 47°C hingga 57C yang ditandai indikator led dan buzzer menyala jika suhu telah tercapai. Terapi panas dilakukan menggunakan lilin paraffin yang telah cair dan pada suhu yang stabil. Terapi dilakukan sebanyak 8-10 kali dengan cara mencelupkan tangan ke dalam chamber yang berisi lilin yang telah siap dipergunakan untuk terapi. Pada perancangan modul ini terbagi menjadi dua bagian yaitu perancangan perangkat keras dan perangkat lunak. Perangkat keras dari modul ini terdiri dari rangkaian power supply, rangkaian display, rangkaian driver, rangkaian mikrokontroler, dan rangkaian tombol. Sedangkan perangkat lunak didesain dengan menggunakan bahasa C (AVR) dalam program yang dipakai untuk memberikan intruksi - instruksi pada IC mikrokontroler Atmega16 untuk mengoperasikan sistem kerja alat. Dengan melakukan pengujian dan pendataan pada alat pemodelan alat hidro terapi parafin bath berbasis atmega 16, suhu yang di setting 47-50°C dengan selisih ±10°C. Presentase penyimpangan pada suhu 51°C sebesar 0,78%, pada suhu 54°C penyimpangannya 0,10% dan pada suhu 57°C penyimpangannya sebesar 0,11%.
Tidak tersedia versi lain