Skripsi
Evaluasi Pemeriksaan USG Kandung Empedu Dengan Klinis Kolelitiasis Di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Puri Cinere Depok
Arif Prabowo,
EVALUASI PEMERIKSAAN USG KANDUNG EMPEDU DENGAN KLINIS KOLELITIASIS DI INSTALASI RADIOLOGI RUMAH SAKIT PURI CINERE DEPOK TAHUN 2017
49 Hal + 33 Gambar + 4 Lampiran
Program Diploma IV Teknik Radiologi Jurusan Teknik Radiodiagnostik dan Radioterapi Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta II.
INTISARI
Observasi dilapangan banyak sekali ditemukan pasien yang melakukan pemeriksaan USG Kandung Empedu. USG Kandung Empedu dinilai paling optimal, efisien dalam memvisualisasikan bentuk dan struktur serta kelainan yang terdapat pada organ Kandung Empedu. Kandung Empedu (Vesika Felea) adalah merupakan suatu organ berbentuk seperti buah pir, berongga dan menyerupai kantong dengan panjang 7,5 hingga 10 cm. Kandung Empedu berfungsi sebagai tempat penyimpanan cairan empedu. Salah satu kelainan yang terdapat pada organ Kandung Empedu adalah Kolelitiasis, Kolelitiasis atau biasa disebut batu empedu merupakan endapan satu atau lebih komponen empedu yaitu kolesterol, bilirubin, garam empedu, kalsium, protein, asam lemak, dan fosfolipid. Dalam penelitian ini, metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dengan objek penelitian sebanyak tiga pasien. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Prosedur pemeriksaan USG Kandung Empedu yang Optimal harus di dahului dengan melakukan persiapan sebelum pemeriksaan, Pada gambaran USG Kandung Empedu didapatkan beberapa ciri-ciri kelainan gambaran untuk memastikan adanya kelainan Kolelitiasis seperti ditemui gambaran Lesi Hiper Echoic desertai Acutic Shadow (Posterior Shadow) didalam organ Kandung Empedu (Intra Lumen), Moving Objek, Dilatasi Kandung Empedu, penebalan dinding. Untuk menghasilkan mutu gambaran USG kandung Empedu yang optimal dan informatif Keterampilan sonografer dalam mengambil gambar dan pengetahuan antomi dari kandung empedu mutlak dimiliki pada saat melakukan skening.
Kata kunci : Ultrasonografi, Kandung Empedu, Kolelitiasi, Radiologi
Tidak tersedia versi lain