Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Penggunaan Obat Analgetik Pasca Operasi Di Instalasi Kamar Operasi RSPAD Gatot Soebroto Periode Oktober – Desember 2018
Latar belakang : Penanganan nyeri umumnya menggunakan multimodalitas analgetik seperti golongan opioid, NSAID (NonSteroid Anti Inflammatory Drugs), dan Adjuvant. Penanganan nyeri akut yang ringan dapat diberikan NSAID dan paracetamol, pada nyeri akut sedang menggunakan NSAID, opioid lemah, dan adjuvant. Sedangkan untuk nyeri yang berat menggunakan opioid kuat seperti morfin dan dikombinasi dengan NSAID disertai adjuvant.
Tujuan penelitian ini adalah mengetahui gambaran penggunaan obat analgetik digunakan pasca operasi di IKO RSPAD Gatot Soebroto.
Metode penelitian dengan metode deskriptif kuantitatif. yaitu metode yang dilakukan dengan mendeskrptifkan dan menghitung jumlah dan presentase penggunaan analgetik pada pasca bedah orthopedi di Instalasi Kamar Operasi RSPAD Gatot Soebroto periode Oktober – Desember 2018.
Hasil penelitian : paien terbanyak berdasarkan kelompok usia 45-64 tahun 24 pasien (30,00%); jenis kelamin laki-laki 42 pasien (52,50%); analgetik tunggal yaitu Ketorolac injeksi digunakan 150 pasien (85,71%). Analgetik kombinasi yaitu golongan NSAID dengan analgetik dan NSAID dengan NSAID 17 pasien (58,82%); yaitu (Ketorolak + Paracetamol (23,53%) dan Ketorolac + Na.Diklofenak (23,53%));. Efektivitas analgetik yang digunakan menunjukan penurunan pada nyeri sedang menjadi nyeri ringan.
Tidak tersedia versi lain