Skripsi
Evaluasi Pemeriksaan USG Ginjal Pada Kista Ginjal Di Rumah Sakit Daerah Cengkareng Jakarta
ZIEVANA NURSYARITA SARI HANJANI EVALUASI PEMERIKSAAN USG GINJAL PADA KISTA GINJALI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH CENGKARENG JAKARTA
V Bab + 73 Halaman + 40 Gambar + 18 Lampiran
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan mengevaluasi prosedur pemeriksaan, mendeskripsikan dan mengevaluasi teknik skening serta mengevaluasi dan mendeskripsikan hasil gambaran USG Ginjal pada kista ginjal di Rumah Sakit Umum Daerah Cengkareng Jakarta. Desain penelitian ini adalah deskriptif kualitatif yang berupa pengamatan atau observasi dilapangan pada bulan Maret 2015 di Rumah Sakit Umum Daerah Cengkareng Jakarta. Dengan populasi penelitian diambil dari seluruh jumlah pemeriksaan USG ginjal dan sampel penelitian sebanyak 5 orang pasien.
Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa prosedur pemeriksaan USG Ginjal tidak memerlukan persiapan khusus, namun bila pemeriksaan dilakukan dengan USG buli-buli pasien perlu minum 3-4 gelas air. Teknik pemeriksaan menggunakan transduser kurvelinier frekuensi 3.5 MHz, pengambilan gambar dengan potongan longitudinial dan posisi pasien supine, oblique kiri, oblique
kanan dan prone untuk mendapatkan gambaran ginjal kanan dan kiri. Jika pada hasil skening terlihat kista ginjal, gambaran tampak anekhoik, berbentuk bulat tegas dan berdinding tipis atau dapat juga terdapat septa dan debris didalamnya, kista tersebut dapat berupa unilateral maupun bilateral dan letaknya dapat dikorteks, parapelvik, maupun di medula.
Kata kunci: Kista Ginjal, Ultrasonografi Ginjal
Tidak tersedia versi lain