Skripsi
Evaluasi Pemeriksaan USG Toraks Dalam Menentukan Titik Punksi Pada Kasus Efusi Pleura Di RSUD Cengkareng Jakarta Barat Tahun 2015
LISDA NUR INDRA PITRIYANI
EVALUASI PEMERIKSAAN USG TORAKS DALAM MENENTUKAN TITIK PUNKSI PADA KASUS EFUSI PLEURA DI RSUD CENGKARENG
JAKARTA BARAT TAHUN 2015
V BAB, 56 Halaman, 41 Gambar, 3 Tabel, 22 Lampiran
Lisda Nur Indra Pitriyani, judul skripsi saya yaitu
EVALUASI
PEMERIKSAAN USG TORAKS DALAM MENENTUKAN TITIK PUNKSI PADA KASUS EFUSI PLEURA. Penelitian ini dilakukan pada bulan April- Mei 2015 di RSUD Cengkareng Jakarta Barat.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeteksi letak dan jumlah cairan pleura yang ada. Peran Ultrasonografi pada kasus efusi pleura sangat penting dilakukan karena selain dapat menentukan titik punksi yang tepat, populasi pasien dengan kasus efusi pleura pada penelitian ini berjumlah 30 orang dan 5 orang sampel dengan jenis indikasi efusi pleura yang berbeda Prosedur dalam menjalankan penelitian terbagi menjadi Prosedur Pelayanan Pasien Rawat Inap, Prosedur Pemakaian Alat Ultrasonografi dan
Prosedur Pemeriksaan Terhadap Sampel terbagi persiapan pasien, posisi pasien, teknik skening dan hasil gambaran titik punksi dan USG Toraks. Dari hasil penelitian dihasilkan prosedur pemeriksaan yang digunakan adalah posisi pasien duduk dengan posisi transduser secara transversal dan longitudinal untuk memudahkan dalam mengukur volume cairan pleura.
Kata kunci: Ultrasonografi, efusi pleura, titik punksi
Tidak tersedia versi lain