Skripsi
Pengaruh Variasi Time Repetition Terhadap KualitasGambaran MRI Brain pada Sequance Axial Flair Di Rumah Sakit Premier Bintaro
PENGARUH VARIASI TIME REPETITION TERHADAP KUALITAS GAMBARAN MRI BRAIN PADA SEQUANCE AXIAL FLAIR DI RUMAH
SAKIT PREMIER BINTARO
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variasi nilai time
repetition (TR) terhadap kualitas gambaran MRI brain pada sequance axial FLAIR di Rumah Sakit Premier Bintaro.
Desain penelitian yang digunakan adalah kuantitatif analitik dengan melakukan eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pemeriksaanMRI Brain. Tiga pasien menjalani pemeriksaan MRI menggunakan sequance axial FLAIR dengan variasi nilai TR yang berbeda. Instrumen penelitian ini adalah lembar kerja dan lembar kuisioner dengan metode pengumpulan data yaitu kuisioner. Kualitas gambaran dari tiga nilai TR yang berbeda di uji menggunakan uji statistik ANOVA. Kualitas gambaran ditinjau oleh tujuh ahli radiologi yang berpengalaman yang dapat menentukan kualitas gambar terbaik dari ketiga nilai TR. Hasil dari penelitian ini adalah adanya perbedaan kualitas gambaran dilihat dari nilai kontras, resolusi, noise dan artefak terhadap variasi nilai TR yang
digunakan pada pemeriksaan MRI brain pada sequance axial FLAIR dan variasi nilai
TR berpengaruh terhadap waktu pemeriksaan MRI.
Kesimpulan penelitian bahwa makin besar TR yang digunakan maka waktu
pemeriksaan MRI makin panjang dan adanya pengaruh perubahan nilai TR terhadap
kualitas gambaran MRI brain dengan sequance axial FLAIR.
Kata kunci : MRI brain, Time repetition, Fluid Attenuated Inversion
Recovery (FLAIR), Kualitas gambaran
Tidak tersedia versi lain