Karya Tulis Ilmiah
Profil Peresepan Obat Antihipertensi di Puskesmas Kelurahan Jati I Kecamatan Pulogadung Periode September – November 2018
Pendahuluan : Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan masalah yang ditemukan pada masyarakat baik di negara maju maupun berkembang termasuk Indonesia. Berdasarkan tingginya tekanan darah seseorang dikatakan hipertensi bila tekanan darahnya >140/90 mmHg. Hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2013, prevalensi hipertensi di Indonesia sebesar 57,6%. Hipertensi merupakan penyebab terbesar dari kejadian stroke, baik tekanan darah sistolik maupun diastoliknya. Berdasarkan rekapitulasi pada tahun 2017 di Puskesmas Kelurahan Jati I hipertensi termasuk kedalam 10 besar penyakit utama.
Tujuan : Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui profil peresepan obat Antihipertensi berdasarkan usia dan jenis kelamin, golongan dan zat aktif, kombinasi antara obat hipertensi, dan kombinasi obat antihipertensi dengan kelas terapi lain.
Tidak tersedia versi lain