Karya Tulis Ilmiah
Identifikasi Syaphylocccus aureus pada Obat Kortikosteroid Topikal Sediaan Krim
ABSTRAK
Eva Resti Ningrum,
“Identifikasi Staphylococcus aureus pada Obat Kortikosteroid Topikal Sediaan Krim”,
di bawah bimbingan Dodi Irwandi dan Siti Rahayu Rachmawati, 2017.
Obat merupakan bahan yang bertujuan untuk mencegah atau menyembuhkan suatu penyakit. Obat kortkosteroid topikal adalah salah satu obat yang digunakan untuk mengobati radang pada kulit. Keamanan produk pada obat merupakan tuntutan sejak munculnya gangguan kesehatan yang diakibatkan adanya cemaran mikroorganisme. Produk yang tercemar mikrorganisme akan menyebabkan produk tersebut rusak. Kerusakan obat akibat adanya cemaran mikroorganisme dapat terjadi, salah satunya adalah kontaminasi bakteri Staphylococcus aureus. Kerusakan suatu produk dapat diakibatkan pada saat tahapan dalam produksi. Identifikasi secara mikrobiologi ini dikhususkan pada cemaran bakteri Staphylococcus aureus pada obat kortikosteroid topikal sediaan krim yang meliputi beberapa tahap pengujian yaitu homogenisasi sampel dalam media pengayaan yaitu Tryptic Soy Broth + 30 g/L Polysorbate 80 (TSB + Tween), dan diidentifikasi dalam media selektif yaitu Mannitol Salt Phenol-Red Agar (MSA). Pengujian dilakukan pada satu sampel disertai kontrol negatif. Pengujian dilakukan di Laboratorium Mikrobiologi PT. Ferron Par Pharmaceuticals dari tanggal 05 April 2017 sampai dengan 10 April 2017 terhadap satu sampel. Berdasarkan hasil pengujian sampel obat, dapat disimpulkan bahwa sampel negatif Staphylococcus aureus, sesuai persyaratan mutu mikrobiologi untuk parameter Staphylococcus aureus menurut prosedur yang ditetapkan.
Kata Kunci : Obat, Kortikosterid topikal, Staphylococcus aureus.
Tidak tersedia versi lain