Skripsi
Rancang Bangun Aplikasi Segmentasi Pembuluh Darah Otomatis Pada Citra Fundus Retina Mata Menggunakan Image Processing
Cita hasil pemeriksaan medis terhadap penderita penyakit Diabetic Retinopathy (DR) dengan kamera fundus terdapat kemiripan warna antara pembuluh darah dengan bidang retina. Segmentasi dilakukan agar memperlihatkan pembuluh darah lebih jelas sehingga menghasilkan citra yang lebih baik dengan menggunakan image processing (pengolahan gambar). Dengan menggunakan aplikasi ini diharapkan agar citra dapat lebih mudah di interpretasikan oleh ahli dalam menentukan keputusan. Perancangan aplikasi segmentasi dilakukan dengan menggunakan tahapan metode yaitu, Adaptive Histogram Equalization, Morphological Operation, dan Image Adjustmen. Pada tahapan analisisnya menggunakan analisa kuesioner dan analisa ROC (Receiver Operating Characteristik). Berdasarkan pengujian dengan teknik ROC memiliki presentase keakurasian sebesar 83.5% dan kuesioner yang diajukan kepada 2 responden
dokter, menyatakan aplikasi ini mudah dalam penggunaannya memiliki nilai 4.5 (sangat baik), terdapat perbedaan yang signifikan terhadap bentuk pembuluh darah pada citra asli dan citra hasil dengan nilai 3 (cukup baik), serta aplikasi memudahkan dalam identifikasi terhadap diabetic retinopathy diperoleh nilai 4 (baik).
Kata Kunci : Kamera Fundus, Pengolahan citra, Segmentasi, Adaptive Histogram Equalization, Morphological Operation, dan Image Adjustmen, ROC
Tidak tersedia versi lain