Karya Tulis Ilmiah
Simulasi UV Lamp Sterilizer di lengkapi Remote Control Berbasis Arduino Uno
UV Lamp Sterilizer adalah suatu alat yang berfungsi untuk mensterilkan ruangan dari berbagai macam mikroorganisme yang ada di udara sehingga mencegah terjadinya infeksi yang tersebar di udara. Alat ini memanfaatkan sinar lampu yang menghasilkan sinar ultraviolet yang efektif untuk mensterilkan ruangan, karena dapat membunuh kuman atau bakteri tanpa membuat bakteri tersebut menjadi resistan. Namun dalam modul ini tidak menggunakan lampu ultraviolet sebenarnya tetapi menggunakan lampu TL dengan sedikit penyesuaian agar alat dapat difungsikan semestinya. Penulisan karya tulis ini menjelaskan tentang fungsi, cara kerja, prinsip kerja serta konstruksi dari alat UV Lamp Sterilizer. Perencanaan rangkaian dari alat ini meliputi studi kepustakaan, perencanaan alat, pembuatan alat, pengujian, pengukuran alat sehingga dapat menunjang penyusunan karya tulis ini. Dari hasil percobaan pengujian fungsi alat yang telah dilakukan maka didapat hasil analisa simulasi UV Lamp Sterilizer dengan perencanaan tingkat keakurasian waktu sesuai dengan yang diharapkan. Sehingga dapatdikatakanbahwaalatbekerjadenganbaik.
KataKunci:Sterilisasi,LampuUltraviolet,Waktu
Tidak tersedia versi lain