Karya Tulis Ilmiah
Prosedur pembuatan Gigi Tiruan Sebagian Lepasan Rahang Atas Dan Rahang Bawah pada Kasus Gigi berjejal
Latar Belakang: Pembuatan gigi tiruan sebagian lepasan pada kondisi gigi berjejal akan mengalami beberapa kendala yaitu pada saat pemilihan desain basis, penyusunan elemen gigi dan pemilihan cengkeram. Karena dibutuhkan basis yang tidak dapat mengiritasi jaringan serta dapat menghambat pertumbuhan jamur maupun bakteri, dibutuhkan elemen gigi yang sesuai dengan ruangan yang tersisa, juga dibutuhkan jenis cengkeram yang berfungsi sebagai retensi dan stabilisasi yang baik. Tujuan Penulisan: Karya Tulis Ilmiah ini memiliki tujuan menambah pengetahuan serta mengetahui kesulitan yang dihadapi dan cara mengatasinya dalam pembuatan gigi tiruan sebagian lepasan rahang atas dan rahang bawah pada kasus gigi berjejal. Prosedur Pembuatan: Penulis menggunakan metode studi model dengan prosedur penerimaan model kerja, survey dan blockout, pembuatan cengkeram, penanaman pada okludator, pembuatan galangan gigit, penyusunan elemen gigi dan wax contouring, flasking, boiling out, packing, curing, deflasking, finishing dan poleshing. Hasil: Diperoleh protesa rahang atas dan rahang bawah yang memiliki oklusi yang baik, tidak ada porus, estetik baik, warna gigi sesuai SPK, dan plat mengkilat. Kesimpulan: Pada pembuatan gigi tiruan sebagian lepasan dengan kondisi gigi yang berjejal, desain basis harus benar-benar diperhatikan agar tidak bersinggungan dengan syarat basis gigi tiruan, yaitu sifat biologi basis gigi tiruan seharusnya tidak toksik dan tidak dapat mengiritasi jaringan serta dapat menghambat pertumbuhan jamur maupun bakteri.
Kata Kunci : Gigi Tiruan Sebagian Lepasan, Gigi Berjejal
Tidak tersedia versi lain