Karya Tulis Ilmiah
Prosedur pembuatan Alat Orthodonti menggunakan Schwarz Appliance Lower Expander (Studi Model)
ABSTRAK
Susunan geligi pada rahang akan menghasilkan oklusi gigi yang dapat dijadikan patokan untuk menentukan keadaan normal atau tidaknya susunan gigi dalam mulut. Apabila terdapat ukuran gigi yang besar dan ukuran rahang yang sempit akan menyebabkan gigi tersebut berjejal karena kurangnya tempat sehingga memerlukan suatu perawatan orthodonti berupa alat ekspansi, salah satu alat ekspansi yang dapat digunakan yaitu Schwarz appliance. Tujuan dari penulisan karya tulis ilmiah ini adalah untuk mengetahui dan melakukan prosedur pembuatan Schwarz appliance lower expander pada kasus gigi berjejal dengan menggunakan bahan self cure acrylic. Metode yang digunakan penulis dalam karya tulis ilmiah ini adalah dry method. Dalam pembuatan Schwarz Appliance terdiri dari beberapa tahap dimulai dari penerimaan model kerja, Pembuatan Basis Studi Model, Pembuatan cengkeram labial bow, pembuatan cengkeram simple spring, pembuatan ball end clasp, fiksasi klamer pada model kerja, packing, menghilangkan sisa wax, deflasking, finishing, dan polishing. Hasil akhir yang diperoleh yaitu Schwarz Appliance dapat dipasang pada model kerja dengan baik, sekrup ekspansi dapat berfungsi dengan baik, Permukaan protesa halus dan mengkilat, namun terdapat bagian yang kurang pada bagian interdental dari bahan self cure acrylic.
Kata Kunci: Schwarz appliance lower expander, dry method, self cure acrylic, sekrup ekspansi
Tidak tersedia versi lain