Skripsi
Uji Coba pemanfaatan larutan infusa daun salam (syzygiun polyanthum) sebagai bahan pengawet alami yang diaplikasikan pada bakso daging sapi di Jakarta tahun 2019
Tanaman salam merupakan tanaman obat tradisional yang berkhasiat sebagai antibakteri, antidiare, antioksidan, antihipertensi, antikolesterol dan antidiabetik. Bagian tanaman salam yang paling tinggi kandungan kimianya adalah pada bagian daun yang mengandung senyawa tanin, flavonoid dan minyak atsiri yang berkhasiat sebagai antibakteri.
Penelitian dengan judul “Uji Coba Pemanfaatan Larutan Infusa Daun Salam (Syzygium polyanthum) sebagai Bahan Pengawet Alami yang Diaplikasikan pada Bakso Daging Sapi di Jakarta Tahun 2019” bertujuan untuk mengetahui pengaruh perendaman bakso daging sapi dalam berbagai konsentrasi infusa daun salam (0%, 7,5%, 11,25%. 15%, 18,75%, 22,5%) dengan variasi waktu penyimpanan (24 jam dan 48 jam) terhadap kualitas bakteriologis (Angka Lempeng Total/ALT) dan Kualitas organoleptik (warna, bau dan tekstur). Penelitian ini menggunakan pendekatan eksperimental dengan desain post test only. Data dianalisis menggunakan uji chi square untuk melihat hubungan variasi konsentrasi dan variasi waktu penyimpanan terhadap kualitas bakteriologis dan organoleptik bakso daging sapi. Penelitian ini menggunakan interval kepercayaan 95% dengan jumlah total perlakuan sebanyak 24 kelompok uji dalam 2 kali replikasi.
Hasil penelitian menunjukkan daun salam tidak efektif untuk dijadikan sebagai bahan pengawet alami pada bakso daging sapi. Seluruh sampel uji melewati batas maksimum nilai Angka Lempeng Total (ALT) menurut SNI 3818 : 2014. Sementara hubungan konsentrasi terhadap kualitas organoleptik juga tidak menunjukkan hubungan yang signifikan, warna (24 jam p= 0,113, 48 jam p=0,064), Bau (24 jam p=0,478, 48 jam p=0,064), tekstur (24 jam p=0,355, 48 jam p=0,478). Hubungan waktu terhadap organoleptik memiliki hubungan yang signifikan, antara lain warna p=0,0005, bau p=0,025, tekstur p=0,0005.
Kepustakaan : 52 (1975-2018)
Klasifikasi :
Buku : 15
Jurnal dan penelitian : 32
Peraturan : 4
Statistik : 1
Tidak tersedia versi lain