Karya Tulis Ilmiah
Dosis Optimum Penggunaan Poly Aluminium Chloride (PAC) Dengan Penambahan Kapur Tohor Terhadap Penurunan Kadar Kekeruhan Air Tanah Di Laboratorium Kimia Kesehatan Lingkungan Tahun 2019
Air merupakan kebutuhan pokok dalam kehidupan manusia. Dalam kehidupan manusia, air memiliki peran penting untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, seperti makan, masak, mencuci, dan mandi. Air yang digunakan sehari-hari harus memenuhi persyaratan baik kualitas maupun kuantitasnya. Syarat kualitas meliputi parameter fisik, kimia, radioaktivitas dan biologi. Diantara parameter fisika dalam persyaratan kualitas air adalah kekeruhan. menurut Permenkes No. 32 Tahun 2017, kadar kekeruhan dalam air bersih untuk keperluan higiene dan sanitasi adalah sebesar 25 NTU.
Jenis penelitian bersifat eksperimen dengan tujuan mengetahui dosis optimum dan efektivitas penggunaan Poly Alumunium Chloride (PAC) dengan penambahan kapur tohor dalam penurunan kadar kekeruhan pada air tanah dengan proses koagulasi dan flokulasi melalui jartest. Populasi yang diteliti adalah air tanah Kelurahan Aren Jaya, Kota Bekasi. Sampel penelitian yang akan diuji adalah air tanah sebanyak 36 liter. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Kimia Poltekkes Kemenkes Jakarta II Jurusan Kesehatan Lingkungan. Variasi dosis yang digunakan PAC : kapur tohor sebanyak 5 variasi dosis dengan 5 kali replikasi.
Hasil yang diperoleh pada penelitian ini didapatkan kadar kekeruhan sebelum perlakuan sebesar 33,1 NTU, sesudah perlakuan mengalami penurunan terkecil pada dosis 0,63 : 0,63 gram sebesar 7,46 NTU (22,43%) dan terbesar pada dosis 0,93 : 0,93 gram sebesar 23,38 NTU (70,63%). Kesimpulan dari penelitian ini didapatkan dosis optimum pada 0,78 : 0,78 gram mengalami penuruanan sebesar 32,8%. Hal ini karena pada dosis tersebut sudah efektif dan telah memenuhi syarat menurut Permenkes No. 32 Tahun 2017.
Kepustakaan : 24 (1985 – 2018) Klasifikasi : Air Bersih, PAC, dan Kapur Tohor : 10 Kimia dan Lingkungan : 3 Metode Penelitian : 1 Penelitian : 8 Peraturan : 2
Tidak tersedia versi lain