Skripsi
Perbedaan Tingkat Pengetahuan dan Sikap Tentang Jajanan Sehat Sebelum dan Setelah Penyuluhan dengan Media POP UP Book Serta Daya Terimanya Pada Siswa/I Kelas IV di Madrasah Ibtidaiyah Plus Fatahillah Tangerang
ABSTRAK
JURUSAN GIZI
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTRIAN KESEHATAN JAKARTA II
Skripsi, Juni 2019
DHEA ZAHRA HUWAIDA
“Perbedaan Tingkat Pengetahuan dan Sikap Tentang Jajanan Sehat Sebelum dan Setelah Penyuluhan dengan Media Pop Up Book serta Daya Terimanya pada Siswa/i Kelas IV di Madrasah Ibtidaiyah Plus Fatahillah Tangerang”.
XVI, V Bab, 114 Halaman, 20 Tabel, 1 Grafik, 12 Gambar, 7 Lampiran
Makanan jajanan merupakan salah satu bentuk makanan berkontribusi cukup besar dalam memenuhi kebutuhan gizi. Survey tahun 2006 oleh BPOM di 26 Ibukota Propinsi Indonesia di 478 sekolah dasar, menunjukkan 49,43% jajanan tidak memenuhi persyaratan jajanan sehat. Masalah gizi yang ditimbulkan akibat mengonsumsi jajanan yang tidak memenuhi standar makanan jajanan sehat adalah masalah keamanan makanan yang seringkali menyebabkan anak usia sekolah terkena penyakit infeksi dan keracunan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat pengetahuan dan sikap tentang jajanan sehat sebelum dan setelah penyuluhan dengan media Pop Up Book serta daya terimanya pada siswa/i kelas IV di Madrasah Ibtidaiyah Plus Fatahillah Tangerang. Metode penelitian adalah The One Group Pretest-Posttest Design. Jumlah sampel 30 yang diambil secara purposive sampling. Uji beda Paired-Sample menunjukkan bahwa terdapat perbedaan tingkat pengetahuan dan sikap tentang jajanan sehat antara sebelum dan setelah penyuluhan dengan nilai p yaitu 0,000 (p < 0,05) sedangkan uji Chi-Square menunjukkan tidak terdapat hubungan antara karakteristik responden dengan pengetahuan dan sikap tentang jajanan sehat sebelum penyuluhan (p > 0,05). Disarankan untuk mengawasi jajanan yang dijual di lingkungan sekolah agar sesuai dengan standar syarat kesehatan dan pemberian edukasi gizi dan kesehatan pada siswa/i.
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Jajanan Sehat, Pop Up Book, Daya Terima Media
Daftar Bacaan : 34 (2003 – 2017) (Bahasa Indonesia).
Tidak tersedia versi lain