Karya Tulis Ilmiah
Prosedur Pembuatan Single Complete Denture Rahang Atas dengan Bahan Akrilik Modifikasi Vakum Retensi Pada Bagian Palatal
Gigi tiruan lengkap lepasan adalah gigi tiruan yang dibuat untuk menggantikan semua gigi asli beserta bagian jaringan gusi yang hilang, karena apabila seseorang telah kehilangan seluruh giginya, maka dapat menghambat fungsi pengunyahan, fungsi estetik dan dapat mempengaruhi keadaan psikis. Single complete denture adalah suatu gigi tiruan lengkap baik pada rahang atas atau rahang bawah yang berlawanan dengan gigi asli, gigi tiruan cekat atau gigi tiruan sebagian lepasan. Dalam pembuatan single complete denture terdapat salah satu inovasi yang ada yaitu tentang penggunaan alat vakum retensi pada gigi tiruan single complete denture khususnya pada rahang atas. Tujuan karya tulis ilmiah ini adalah untuk mengetahui prosedur pembuatan single complete denture akrilik rahang atas modifikasi vakum retensi pada bagian palatal. Prosedur pembuatan dimulai dari persiapan model kerja, pembuatan kawat penguat, pembuatan galangan gigit, penanaman artikulator, penyusunan elemen gigi, wax contouring, flasking, boiling out, packing, curing, deflasking, remounting, selective grinding, finishing dan polishing. Hasil yang didapat dari gigi tiruan modifikasi vakum retensi adalah gigi tiruan dapat cekat, beroklusi dengan baik, dan mengkilap. Kesimpulannya single complete denture rahang atas dengan bahan akrilik dapat dibuat modifikasi dengan alat vakum retensi pada bagian palatal untuk menambah retensi
Tidak tersedia versi lain