Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Pengetahuan Ibu tentang Diare pada Balita di Posyandu RW 04 Kelurahan Halim Kecamatan Makasar Jakarta Timur pada Mei 2017
ABSTRAK
Gambaran Pengetahuan Ibu tentang Diare pada Balita di Posyandu RW 04 Kelurahan Halim Kecamatan Makasar Jakarta Timur pada Mei 2017
Oleh
Herlinda Yunita
P2.31.39.014.043
Pendahuluan : Diare merupakan penyakit dimana pengeluaran feses yang tidak normal dan cair dengan frekuensi lebih banyak dari biasanya yaitu tiga kali buang air besar dalam 24 jam. Hasil analisis data RISKESDAS 2013 insiden diare (%) dan prevalensi pada balita menurut provinsi Indonesia angka diagnosis diare sebesar 5,2% dan angka diagnosis atau gejala sebesar 6,7%. Diare untuk seluruh kelompok umur di DKI Jakarta adalah 4,3% dan prevalensi diare di DKI Jakarta adalah 8,6%. Kabupaten/kota dengan insiden maupun prevalensi diare tertinggi adalah Jakarta Timur yaitu (5,3% dan 7,6%). Oleh karena itu penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Gambaran Pengetahuan Ibu tentang Diare pada Balita di Posyandu RW 04 Kelurahan Halim Kecamatan Makasar Jakarta Timur pada Mei 2017.
Metode : Penelitian ini menggunakan rancangan cross sectional (potong lintang) dengan sampel diambil secara total sampling sebanyak 70 responden. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Reponden adalah ibu yang memiliki balita di POSYANDU RW 04 Kelurahan Halim Kecamatan Makasar Jakarta Timur.
Hasil : Gambaran Pengetahuan Ibu di POSYANDU RW 04 Kelurahan Halim Kecamatan Makasar Jakarta Timur diperoleh data yaitu, pengetahuan tentang penyebab diare berkatagori baik (80,0%), pengetahuan tentang pencegahan diare berkatagori baik (75,7%), pengetahuan tentang penanganan diare berkatagori kurang (54,3%), pengetahuan tentang obat tradisional yang berkhasiat anti diare berkatagori kurang (51,4%), pengetahuan tentang makanan yang diberikan untuk balita diare berkatagori kurang (52,9%).
Kata Kunci : Diare, Kelurahan Halim, Pengetahuan.
Tidak tersedia versi lain