Karya Tulis Ilmiah
Prosedur Pembuatan Alat Orthodonti Lepasan Dengan Multi Spring Cuspid Retraction dan Kombinasi Bracket pada Kasus Ektopik Gigi Caninus Rahang Atas’’
Multi spring cuspid retraction kombinasi bracket merupakan alat yang didesain dengan menggunakan bermacam-macam spring dimana C-clammer dan buccal canine disolder ke busur labial. Untuk mendapatkan stabilitas yang maksimum diperlukan bracket yang dipasang oleh dokter gigi pada gigi caninus sehingga dapat menjaga alat ditempat yang tepat, ketika mengaktivasi spring. Pembuatan alat orthodonti multi spring cuspid retraction dengan kombinasi bracket ini berfungsi untuk meretraksi gigi caninus ektopik. Tujuan dari pembuatan Karya Tulis Ilmiah ini adalah untuk mengetahui bagaimana prosedur pembuatan dari alat orthodonti lepasan multi spring cuspid retraction dan kombinasi bracket pada kasus ektopik gigi caninus rahang atas. Dimana komponen alat ini terdiri dari Zspring atau double cantilever, buccal canine retraction, bracket, cengkram adam, labial bow, coffin, sekrup dan C-clammer dengan menggunakan diameter kawat mulai dari 0,6 mm sampai 1.0 mm. Metode penulisan ini berdasarkan model study dan dikerjakan di laboratorium gigi, yang dimulai dari pembuatan basis, transfer desain, survey model kerja, pembuatan komponen multi spring, fiksasi komponen, aplikasi penyolderan, finishing dan polishing hasil penyolderan, waxing, flasking, boiling out, packing dengan heat cured acrylic, curing, deflasking, finishing dan polishing. Hasil yang di dapat yaitu basis mengkilat, tapi pada daerah dibawah spring kurang mengkilat, tidak ada porositas ,coffin dan mini screw dapat berfungsi dengan baik dan alat orthodonti dapat dimasukkan kedalam model kerja
Tidak tersedia versi lain