Karya Tulis Ilmiah
“Prosedur Pembuatan Alat Orthodonti Fungsional dengan Menggunakan Frankel Appliance pada Anak-anak
Maloklusi merupakan keadaan gigi geligi yang menyimpang dari oklusi normal, untuk memperbaiki maloklusi membutuhkan alat orthodonti. Alat orthodonti yang digunakan untuk merawat maloklusi secara garis besar dapat digolongkan menjadi tiga, yaitu alat orthodonti lepasan (removable appliance), alat Orthodonti cekat (fixed appliance), serta alat orthodonti fungsional (functional appliance). Alat orthodonti fungsional biasa digunakan pada anak-anak dimasa pertumbuhan dan perkembangan aktif. Salah satu alat orthodonti fungsional yang dapat mengatasi kasus pada maloklusi adalah dengan menggunakan frankel appliance. Frankel appliance terbagi menjadi 4 tipe dan setiap tipe digunakan untuk merawat maloklusi yang berbeda-beda. Frankel appliance memiliki 7 komponen kawat yaitu lingual spring, lower labial wires, palatal bow, maxilla labial bow, canine loops, cross over wire, maxilla palatal bow. Frankel appliance juga memiliki 5 basis akrilik yaitu 2 buccal shield, 2 labial lip pad dan 1 lingual pad. Pada proses pembuatannya menggunakan bahan kawat stainless steel berdiameter 0,8 mm, 0,9 mm, 1,0 mm dan basis akrilik dengan melalui tahapan penerimaan model kerja, pembuatan garis tengah, pembuatan basis studi model,penanaman pada okludator, transfer desain pada studi model, relief dan boxing, pembuatan komponen kawat, aplikasi ortho resin (dengan bantuan pressure cooker untuk hasil akrilik yang lebih baik) serta finishing dan poleshing. Hasil akhir alat orthodonti mengkilap dan dapat dipasang kedalam model
Tidak tersedia versi lain