Skripsi
Analisis Kualitas Citra 3D T2 Vista Sequence Dan 2 D T2 FSE Sequence pada Pemeriksaan MRI Lumbal Spine Potongan Sagittal di Rumah Sakit Harapan Kita Jakarta
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas citra dari 3D T2 VISTA sequence dan 2D T2 FSE sequence pada pemeriksaan MRI Lumbal spine potongan sagittal.
Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif analitik dengan metode observasi yang dilakukan dari bulan Maret – April 2018 di RS Harapan Kita Jakarta. Instrumen penelitian yang digunakan, yaitu lembar kerja, komputer, lembar kuesioner dan lembar penghitungan. Populasi penelitian ini adalah seluruh pasien MRI tulang belakang di Rumah Sakit Harapan Kita Jakarta. Sampel berjumlah 18 orang. Kemudian kedua hasil gambaran di ROI untuk mengetahui nilai SNR dan CNR dan untuk mengetahui nilai spatial resolution dan artefak menggunakan lembar kuesioner yang dinilai oleh 7 responden. Selanjutnya, untuk menguji hipotesis menggunakan uji Wilcoxon Signed Ranks Test.
Hasil penelitian yang didapatkan yaitu nilai SNR 3D T2 VISTA sequence adalah 34,2581 dan 2D T2 FSE sequence adalah 22,8045. Didapatkan p value < 0,05 yaitu 0,011. Menunjukkan bahwa Ho ditolak. Nilai CNR 3D T2 VISTA sequence adalah 36,8254 dan 2D T2 FSE sequence adalah 29,3225. Didapatkan p value > 0,05 yaitu 0,248 yang berarti Ho diterima. Nilai spatial resolution 3D T2 VISTA sequence adalah 24,2778 dan 2D T2 FSE sequence adalah 25,7778. Didapatkan p value < 0,05 yaitu 0,014. Menunjukkan bahwa Ho ditolak. Nilai artefak 3D T2 VISTA sequence adalah 22,9444 dan 2D T2 FSE sequence adalah 25,8333. Didapatkan p value < 0,05 yaitu 0,000. Menunjukkan bahwa Ho ditolak.
Kesimpulan penelitian ini adalah 3D T2 VISTA sequence menghasilkan kualitas gambar yang lebih baik dari 2D T2 FSE sequence dari aspek SNR dan CNR. Namun, 2D T2 FSE sequence menghasilkan kualitas citra yang lebih baik dari segi spatial resolution dan artefak dari pada 3D T2 VISTA sequence. Dan menurut 7 responden, mereka lebih banyak memilih hasil gambaran 2D T2 FSE sequence karena dinilai lebih jelas dan sedikit artefak yang dihasilkan. Jadi, 2D T2 FSE lebih banyak disukai dibanding 3D T2 VISTA dari kualitas citranya. Namun tampilan kualitas gambaran 3D T2 VISTA sequence tidak jauh berbeda, hanya saja lebih banyak artefak yang dihasilkan.
Tidak tersedia versi lain