Skripsi
ANALISIS PERBANDINGAN KUALITAS CITRA MRI KNEE JOINT PADA SEQUENCE 3D CUBE T2 FSE DENGAN SEQUENCE 3D CUBE PD FSE POTONGAN SAGITAL
Pada pemeriksaan MRI Knee Joint telah berkembang sequence 3D sebagai sequence tambahan. Sequence 3D memiliki keunggulan slice yang lebih tipis tanpa adanya gap, efek partial volume berkurang, dan mendapatkan 3 potongan orthogonal (axial, sagital dan coronal) dalam sekali scanning, serta kemampuan dalam merekontruksi multi planar tanpa penurunan citra yang signifikan, sehingga informasi yang lebih konprehensif dapat terpenuhi dan meningkatkan akurasi diagnosa pasien. Pada penerapannya sequence 3D menggunakan parameter T2 dan proton density yang disesuaikan dengan kebutuhan klinis.rnDesain penelitian ini adalah kuantitatif analitik yang berupa studi perbandingan. Pada Unit MRI di Rumah Sakit X daerah Jakarta Selatan pada bulan November - Desember 2025. Populasi penelitian ini volunteer yang bersedia melakukan pemeriksaan MRI Knee Joint. Pengambilan sampel sebanyak 10 volunteer masing-masing dilakukan pemeriksaan MRI Knee Joint potongan sagital dengan penggunaan sequece 3D CUBE T2 FSE dan 3D CUBE PD FSE. Instrumen penelitian menggunakan lembar kerja untuk mencatat hasil penelitian, lembar kuisioner untuk skoring dan lembar wawancara untuk mencatat hasil wawancara terhadap responden. Metode pengumpulan data dilakukannya observasi pada pemeriksaan MRI knee joint terhadap sampel dengan menggunakan dua Sequence yaitu 3D CUBE T2 FSE dan Sequence 3D CUBE FSE. Pengolahan dan analisis data penelitian menggunakan reduksi data dan perhitungan ROI yang kemudian dilakukan uji analisa statistik menggunakan aplikasi statistik.rnHasil penelitian ini adanya perbedaan yang signifikan dalam aspek SNR pada anatomi articular cartilage of femur, medial meniscus dan PCL dan tidak adanya perbedaan yang signifikan pada femur dan ACL serta image knee. SNR dari hasil citra sequence 3D CUBE PD FSE lebih baik dibandingkan SNR sequance 3D CUBE T2 FSE. Serta tidak adanya perbedaan pada CNR femur dengan articular cartilage of femur, articular cartilage of femur dengan medial meniscus, dan ACL dengan PCL, serta image knee. CNR dari hasil citra sequance 3D CUBE T2 FSE lebih baik dibandingkan CNR sequance 3D CUBE PD FSE
Tidak tersedia versi lain