Skripsi
ANALISIS PENGARUH VARIASI FLIP ANGLE TERHADAP KUALITAS CITRA SWI (SUSCEPTIBILITY WEIGHTED IMAGING) DALAM PEMERIKSAAN MRI BRAIN PADA KASUS STROKE
Latar Belakang Penelitian Pencitraan resonansi magnetik (MRI) adalah salah satu teknik dalam bidang diagnostik imaging yang menggunakan radiasi non pengion. Salah satu MRI yang sering dilakukan adalah MRI Brain. Pada MRI Brain bisa mendeteksi stroke pada pasien. Pengaturan parameter yang sesuai menghasilkan citra berkualitas tinggi yang membantu dalam diagnosis dan penilaian anatomi serta patologi jaringan secara akurat. Susceptibility Weighted Imaging (SWI) menggabungkan resolusi spasial tinggi dengan sequence 3D gradient recalled echo (GRE) serta menggunakan phase mask, sehingga meningkatkan kemampuan visualisasi zat paramagnetik dan diamagnetik. Teknik ini sangat efektif untuk mendeteksi kelainan mikrostruktur seperti deposisi zat besi, perdarahan mikro, dan anatomi vena. Pada sequence SWI terdapat beberapa parameter seperti flip angle (FA). Pemilihan flip angle yang tepat akan berpengaruh terhadap kontras gambar yang dihasilkan.rnTujuan Penelitian Membandingkan dan Mengalinisis Kualitas Citra pada MRI Brain dengan kasus stroke menggunakan variasi nilai flip angle yaitu 10, 15 dan 20.rnDesain Penelitian Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang dilakukan di RSUP Dr. M Djamil Padang pada bulan September-Oktober 2025 dengan sampel sebanyak 9 sampel. Metode pengumpulan data pada penelitian ini yaitu dengan observasi, eksperimen, pengukuran, penghitungan dan menggunakan lembar kuesioner. Instrumen penelitiannya yaitu pesawat MRI, Checklist daftar variable yang diteliti, Operator Console, Software Philip Dicom Viewer, lembar kuesioner dan software SPSS untuk uji statistik. Pengolahan data setelah dilakukan pengambilan citra SWI dengan 3 variasi flip angle, masing-masing sampel kemudian dilakukan rekonstruksi dengan software Philip Dicom Viewer. Citra diukur nilai SNR,dan CNR. Pada Spatial Resolution menggunakan 13 orang responden. Analisis data dilakukan menggunakan Software SPSS.rnHasil Dari Penelitian Menunjukkan adanya perbedaan nilai SNR, CNR, Spatial Resolution pada hasil citra SWI pada kasus stroke dengan variasi nilai flip angle. Nilai SNR, CNR dan Spatial Resolution meningkat seiring meningkatnya variasi flip angle.rnrnKata Kunci: Susceptibility Weighted Imaging,Stroke,Flip Angle, SNR, CNR, Spatial ResolutionrnDaftar Bacaan: 33 (2004-2025)
Tidak tersedia versi lain