Skripsi
RANCANG BANGUN ALAT TERAPI REMATIK DENGAN ELECTROMASSAGE DAN THERMOTHERAPHY DILENGKAPI SISTEM KONTROL BERBASIS ANDROID
Alat terapi rematik berbasis android dirancang untuk membantu meredakan gejala rematik. Penulisan karya tulis ini bertujuan untuk merancang, menguji, dan menganalisis kinerja alat terapi rematik berbasis android yang dilengkapi dengan electromassage dan thermotherapy. Prinsip kerja alat ini bekerja dengan menggunakan ESP32 sebagai pengontrol utama yang mengatur durasi terapi melalui waktu (5, 10, dan 15 menit), serta memberikan efek arus listrik untuk relaksasi terapi pada sendi. Alat ini terdiri dari beberapa komponen utama, termasuk ESP32, LCD 16x2, heater sebagai elemen pemanas, keypad untuk memilih waktu, dan buzzer sebagai indikator waktu selesai. Hasil pengujian menunjukkan alat dapat dikontrol settinganya menggunakan android dengan baik dan tepat. Berdasarkan pengujuan parameter yang ada, alat dapat mengatur waktu terapi dengan akurasi yang baik, dengan tingkat kesalahan pada timer 99.83%. Alat berfungsi sesuai dengan tujuan untuk memberikan kenyamanan bagi pengguna melalui pengaturan waktu dan durasi yang dapat dipilih. Sedangkan pengukuran suhu dengan termometer memiliki deviasi kecil dengan error 3.35% dan akurasi 96.65%, dan pengukuran frekuensi pada terapi massage memiliki akurasi 98%. Hasil Penyimpangan kemungkinan disebabkan oleh faktor teknis seperti sensitivitas alat, fluktuasi daya, atau resonansi sistem. Alat terapi rematik berbasis android menunjukkan kinerja yang memadai dalam mengatur durasi terapi dan memberikan stimulasi suhu yang diinginkan, serta penggunaan frekuensi yang aman dan efektif dalam terapi rematik.
Tidak tersedia versi lain