Skripsi
Analisis Hasil Gambaran CT SCAN Thorak dengan kontras mengunakan Teknik Bolus Tracking Di RSUP Persahabatan
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hasil gambaran CT Scan Thorax Dengan Kontras menggunakan Teknik Bollus Tracking. Desain penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan di bagian Instalasi Radiologi CTSCAN RSUP Persahabatan Pada bulan Januari 2018. Populasi pada penelitian ini adalah pasien yang datang untuk melakukan pemeriksaan CT Scan Thorax Dengan Kontras menggunakan Teknik Bollus Tracking maupun Teknik Delay Time di Instalasi Radiologi CT-SCAN RSUP Persahabatan dengan sampel penelitian sebanyak 1 orang pasien. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa studi kepustakaan, observasi dan wawancara. Instrument penelitian yang digunakan yaitu berupa lembar observasi dan lembar wawancara. Pengolahan dan analisis data dilakukan dengan melakukan observasi secara langsung terhadap jalannya pemeriksaan serta melakukan wawancara dengan beberapa orang dokter Spesialis Radiologi sebagai responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan teknik ini dapat memperkecil tingkat kesalahan waktu scanning pada saat pengisian kontras media ke organ yang diperiksa serta dengan pemeriksaan ini dapat meningkatkan konsentrasi kontras sehingga dapat memperlihatkan gambaran pembuluh darah menjadi lebih jelas. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pemeriksaan CT Scan Thorax dengan kontras menggunakan Teknik Bollus Tracking dapat menghasilkan kualitas gambaran yang baik dari segi kontras, ketajaman dan detail.
Tidak tersedia versi lain