Karya Tulis Ilmiah
Studi Deskriptif Tentang Kualitas Bakteriologis Udara Dan Faktor – Faktor Mempengaruhi Di Ruang Operasi 4 Rumah Sakit Kusta DR. Sitanala Kota Tangerang Tahun 2018
Kualitas bakteriologis udara ruang dapat menjadi salah satu faktor pendukung yang mempengaruhi terjadinya infeksi nosokomial. Rumah Sakit Kusta dr. Sitanala Tangerang merupakan rumah sakit Tipe A yang mempunyai 4 ruang operasi. Penelitian ini bersifat deskriptif yaitu untuk mengetahui gambaran umum mengenai kualitas bakteriologis udara pada ruang operasi 4. Penelitian ini dilakukan pada bulan Mei 2018.
Pemeriksaan bakteriologi udara pada ruang operasi dilakukan pada saat sesudah ruangan disterilisasi dengan HEPA Filter dan didapatkan hasil pada titik 1, yaitu 756 CFU/m3, titik 2, yaitu 2628 CFU/m3. Hasil pemeriksaan menyatakan bahwa kedua titik tersebut tidak memenuhi syarat berdasarkan Kepmenkes RI No.1204/Menkes/SK/X/2014 tentang Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit yaitu 10 CFU/m3. Berdasarkan hasil pengukuran, suhu ruang operasi pada titik 1, yaitu 220C , titik 2, yaitu 230C. Hasil pemeriksaan menyatakan bahwa kedua titik tersebut memenuhi persyaratan berdasarkan Kepmenkes RI No. 1204/Menkes/SK/X/2004 tentang Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit yaitu 19 – 240 C. Kelembaban udara ruang operasi pada titik 1, yaitu 55%, pada titik 2, yaitu 53%. Hasil pemeriksaan menyatakan bahwa ketiga titik tersebut memenuhi persyaratan berdasarkan berdasarkan Kepmenkes RI No. 1204/Menkes/SK/X/2004 tentang Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit yaitu 45 – 60%.
Tingkat pendidikan petugas paramedis terdiri dari 1 orang (6,25%) SMA/SMK, 9 orang (56,25%) D-III, 2 orang (12,5%) D-IV dan 4 orang S1 (25%). Sedangkan untuk petugas cleaning service hanya 1 orang berpendidikan SMP. Masa kerja petugas paramedis terdiri dari 2 orang (12,5%) < 1 tahun, 4 orang (25%) 1-3 tahun, dan 10 orang (62,5%) > 3 tahun. Sedangkan untuk petugas cleaning service < 1 tahun. Pengetahuan petugas paramedis seluruhnya baik (100%) dan cleaning service berpengetahuan cukup baik. Sikap petugas paramedis sebagian besar baik dan cleaning service cukup baik. Tindakan petugas paramedis sebagian besar baik dan cleaning service cukup baik.
Tindakan pengendalian yang dapat dilakukan antara lain pembersihan ruangan secara rutin, penggunaan dosis desinfektan yang sesuai dan pemantauan proses sterilisasi secara teratur setiap habis dipakai operasi ditunjang dengan pemeriksaan kualitas bakteri udara secara rutin.
Kepustakaan : 13 ( 1981 - 2017 )
Klasifikasi : Kesehatan : 5
Mikrobiologi : 1
Peraturan : 4
Statistik : 1
Umum : 3
Internet : 3
Tidak tersedia versi lain