ANALISIS PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA KONTRAS JUS NANAS PADA PEMERIKSAAN MAGNETIC RESONANCE CHOLANGIOGRAPHY(MRCP) DI RUMAH SAKIT ISLAM JAKARTA CEMPAKAPUTIH
Latar belakang penelitian ini mengambil tema pemeriksaan Magnetic Resonance Cholangio Pancreatography (MRCP) pada sequences sMRCP_3D_HR. MRCP adalah pemeriksaan radiologi non-invasif yang dapat dilakukan dengan cepat dan tidak membuat pasien terpapar dengan radiasi yang terionisasi atau bahan kontras beryodium. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui waktu yang paling tepat pemberian 150 ml Jus Nanas sesaat sebelum pemeriksaan pada 0 menit, 15 menit dan 30 menit pada pemeriksaan Magnetic Resonance Cholangio Pancreatography (MRCP) untuk menghasilkan citra yang mampu menampilkan anatomi sistem pancreatobilliary dengan baik. Desain penelitian yang dilakukan adalah Deskriptif Kuantitatif. Dilakukan di Instalasi MRI RS Islam Jakarta Cempaka putih pada bulan Agustus sampai dengan November 2024, sampel penelitian sebanyak 9 orang dengan 3 perlakuan. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi, eksperimen, dan kuisioner. Instrumen penelitian dengan menggunakan lembar kerja dan lembar kuisioner.Hasil kuesioner menggunakan pengujian statistic SPSS yaitu Uji Deskriptif didapatkan nilai rata-rata (Mean),tertinggi (Max),terendah (Min) dan standart deviasi dari variabel Common Bill Duct,Ductus Cysticus, dan Gallblader. Uji Normalitas menggunakan Shapiro-Wilk didapatkan hasil pada variabel Common Bill Duct akan diuji dengan uji Kruskal Wallis hasil tidak berdistribusi normal. Variabel Ductus Cysticus dan Gall Blader akan diuji dengan uji Anova berdistribusi normal. Hasil dari penelitian ini adalah Pemberian jus nanas dengan rentang waktu 0 menit, 15 menit dan 30 menit menghasilkan gambaran yang jelas struktur anatomi Common Bile Duct (CBD), Ductus Cysticus, dan Gall Bladder (GB) dan terbebas dari gambaran gaster dan duodenum. Hipotesa penelitian adalah tidak ada perbedaan yang signifikan gambaran struktur anatomi Common Bile Duct (CBD), Ductus Cysticus, dan Gall Bladder (GB).
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain