ANALISIS VARIASI WINDOW WIDTH DAN WINDOW LEVEL TERHADAP INFORMASI ANATOMI CT-SCAN KEPALA DENGAN KASUS EPIDURAL HEMMORHAGE
Kasus cedera kepala masih memiliki angka kejadian yang cukup tinggi. Computed tomography (CT) merupakan salah satu standar dalam mengevaluasi cedera otak setelah terjadinya traumatic injury pada otak. Kualitas gambar sangat krusial dalam mendiagnosis penyakit, karena gambar yang buruk dapat menyebabkan kesalahan diagnosis. Windowing adalah metode yang digunakan untuk menampilkan gambar sesuai dengan yang diinginkan, dengan mengubah kontras gambar melalui pengaturan Window Width dan Window Level
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh variasi Window Width dan Window Level terhadap kualitas gambar pada pemeriksaan CT-Scan kepala dengan kasus epidural hemmorhage
Desain Penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan analisis citra. Penelitian ini dilakukan di Instalasi Radiologi Rs Umum Daerah Budhi Asih pada bulan November – December 2024 dengan menggunakan CT-Scan GE Revolution Evo. Populasi pada penelitian ini adalah semua Pasien yang dilakukan CT-Scan kepala dengan klinis epidural shemmorhage dan jumlah sampel sebanyak 5 sampel data sekunder pada pasien yang dilakukan pemeriksaan CT-Scan Kepala. Metode pengumpulan data dengan melakukan observasi dan dokumentasi diperoleh dari hasil pemeriksaan CT-Scan kepala pada pasien dengan klinis epidural hemmorhage yang dilakukan pengaturan variasi window width 150/100/72 dan window level 75/40/58, wawancara kepada radiografer dengan kriteria mahir dalam pemeriksaan CT-Scan kepala dan juga penyebaran kuesioner kepada 2 radiolog dan 3 radiografer dengan menggunakan skala likert. Instrumen penelitian menggunakan pesawat CT-Scan GE Revolution Evo, aplikasi computer ImageJ, lembar kuesioner dan lembar wawancara. Pengolahan data dilakukan dengan membandingkan nilai hasil dari kuisioner pada masing-masing variasi window width dan window level untuk 5 sampel penelitian dan melakukan uji hipotesa dengan menggunakan uji Wilcoxon.
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa tidak ada perbedaan pada hasil citra CT-scan kepala kasus epidural hemmorhage variasi window width 150 dan window level 75 dengan window width 100 dan window level 40 karena sama-sama menampilkan hasil citra yang jelas dan ada perbedaan hasil citra pada CT-scan kepala kasus epidural hemmorhage variasi window width 72 dan window level 58 dengan window width 100 dan window level 40.
Kata Kunci : CT-Scan, epidural hemmorhage, window width, window level
Daftar Baca : 25 Jurnal, 11 Buku (2015-2024)
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain