Karya Tulis Ilmiah
GAMBARAN KONDISI FISIK RUMAH PADA PENDERITA TUBERKULOSIS PARU DI DESA BOJONGGEDE, KECAMATAN BOJONGGEDE, KABUPATEN BOGOR TAHUN 2024
Faktor risiko lingkungan adalah kondisi dan praktik lingkungan yang memfasilitasi
pengangkutan zat menular ke dalam tubuh, Misalnya, udara yang kita hirup dapat
terkontaminasi oleh droplet yang keluar dari paru-paru pasien saat mereka bernapas
atau batuk. TBC dan pneumonia adalah contoh penyakit yang ditularkan melalui
udara. Tuberkulosis adalah suatu penyakit menular langsung yang disebabkan oleh
kuman Tuberkulosis yaitu Mycobacterium Tuberculosis. Mayoritas kuman TB
menyerang paru, akan tetapi kuman TB juga dapat menyerang organ Tubuh yang
lainnya. Kuman ini bersifat sangat rentan terhadap panas, sinar matahari, dan sinar
ultraviolet. Sebagian besar kuman akan mati dalam waktu beberapa menit jika
terpapar langsung terhadap sinar ultra violet. Dalam dahak, mereka akan mati dalam
waktu sekitar satu minggu pada suhu antara 4 dan 70 derajat Celcius.
Penelitian ini bersifat deskriptif dengan desain penelitian yaitu cross sectional,
penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kesehatan lingkungan rumah
pasien TB yang ada di Desa Bojonggede, Kabupaten Bogor. Populasi pada penelitian
ini sebanyak 88 pasien dan sampel merupakan keseluruhan dari populasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan ventilasi yang tidak sehat sebesar 7,7%, Intensitas
Pencahayaan yang tidak memenuhi syarat sebesar 53,8%, suhu pada rumah responden
yang tidak memenuhi syarat dengan persentase 88,5%, kelembaban ruangan yang
tidak sehat yaitu sebesar 51,9%, dan Kepadatan Hunian yang tidak memenuhi syarat
sebesar 96,2%.
Kepustakaan : 24 (2010-2024)
Klasifikasi : Undang-undang : 2
Peraturan : 4
Jurnal : 5
Buku : 11
Metodologi Penelitian : 2
Tidak tersedia versi lain