Skripsi
Rancang Bangun Shaker Waterbath Berbasis Mikrokontroler Atmega 16
Shaker waterbath berbasis mikrokontroler ATmega16 telah dirancang-bangun.
Shaker wate bath terdiri dari alat shaker dan water bath. Water bath digunakan untuk
memanaskan sampel dalam air pada suatu temperatur konstan. Air dipanaskan oleh
elemen pemanas dan temperaturnya diindera oleh sensor temperatur LM35. Temperatur
air dipertahankan sesuai dengan rentang yang diinginkan. Elemen pemanas dikendalikan
dalam modus on-off dengan menghidup-matikan relai. Rancangan alat shaker water bath
menggunakan motor DC 12 V untuk menguncang-guncang (shaker). Laju motor diatur
dengan resistor variabel untuk mengatur tegangan yang masuk ke motor yang diperintah
oleh mikrokontroler ATmega 16 yang ada di Pord D, pada rangkaian mikrokontroller
yang akan menntriger rangkaian pengendali kecepatan motor. Nilai temperatur air dan
lama waktu pemanasan yang diinginkan dimasukan melalui keypad dan ditampilkan pada
LCD. Uji akhir alat memperlihatkan bahwa alat ini mampu mengendalikan temperatur air
yang diinginkan dalam lebar-rentang (span) optimal sebesar 1°C. Alat mampu beroperasi
paling lama sekitar 30 menit sebelum motor mengalami kelebihan panas yang
menyebabkan putarannya melambat.
Katakunci: shaker water bath, mikrokontroler Atmega 16
Tidak tersedia versi lain