Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Kesehatan Lingkungan Kantin Sekolah Pada SMP Negeri 2 Bojonggede di Kecamatan Bojong Gede Kabupaten Bogor Tahun 2024
Kesehatan lingkungan adalah suatu keseimbangan ekologi yang harus ada antara manusia dan lingkungan agar dapat menjamin keadaan sehat dari manusia. Kantin salah satu tempat usaha komersial yang memiliki tujuan menyediakan makanan dan minuman untuk umum di tempat usahanya. Masalah kesehatan, penyakit bahkan keracunan makanan di kantin merupakan hal yang memiliki potensi cukup besar. Oleh karena itu, kantin harus memenuhi syarat higiene dan sanitasi yang sama dengan fasilitas pengolahan makanan agar mencegah risiko kontaminasi makanan oleh mikroorganisme penyebab penyakit. Penelitian yang bersifat deskriptif dengan judul “Gambaran Kesehatan Lingkungan Kantin Sekolah Pada SMP Negeri 2 Bojonggede Di Kecamatan Bojong Gede Kabupaten Bogor Tahun 2024”, telah penulis lakukan. Populasi penelitian ini adalah kantin sekolah pada SMP Negeri 2 Bojonggede dan sampel yang akan diambil yaitu semua kantin yang ada di lingkungan SMP Negeri 2 Bojonggede yang berjumlah 1 kantin dengan 8 gerai. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan peneliti diketahui kesehatan lingkungan kantin sudah memenuhi syarat dengan nilai skor 88,8%, kondisi kesehatan lingkungan pengelola sentra kantin sudah memenuhi syarat dengan nilai skor 84,6%, kondisi kesehatan lingkungan kondisi umum kantin sudah memenuhi syarat dengan nilai skor 87,8%, pemilihan dan penyiapan bahan pangan sudah memenuhi syarat dengan nilai skor 88,5%, persiapan dan pengolahan atau pemasakan pangan sudah memenuhi syarat dengan nilai skor 86,7%, peralatan pengolahan pangan sudah memenuhi syarat dengan nilai skor 100%, penyajian pangan matang sudah memenuhi syarat dengan nilai skor 93% dan pengemasan pangan matang tidak memenuhi syarat dengan nilai skor 50%. Saran kepada penjamah diharapkan untuk selalu memperhatikan higiene dalam mengolah makanan khususnya pada pemakaian alat pelindung diri dan pihak sekolah perlu mengadakan pelatihan/penyuluhan kepada penjamah makanan tentang penerapan higiene sanitasi makanan dalam penyiapan pangan dengan berkerjasama pihak puskesmas atau Dinas Kesehatan.
Tidak tersedia versi lain