Karya Tulis Ilmiah
ANALISIS MUTU FISIK DAN MIKROBIOLOGI PADA SEDIAAN SAMPO TEA TREE OIL
Mike Andiana Tampubolon, “Analisis Mutu Fisik dan Mikrobiologi pada Sediaan
Sampo Tea tree oil”, di bawah bimbingan Dra. Misde Yola, M.Pd.Si, M.Farm. dan
Sarah Margaretha M.R. Sitorus, M. T., 2024.
Sampo produk perawatan rambut untuk membersihkan rambut, kulit kepala dari
kotoran debu, minyak melekat pada rambut. Tea tree oil dikenal merawat rambut dari
ketombe, tea tree oil dipakai membantu kulit kepala bersih dari ketombe. Tujuan
penelitian ini untuk melakukan pengujian mutu fisik dan mikrobiologi sediaan sampo
tea tree oil. Metode penelitian ini menggunakan parameter organoleptik, pengujian
pH, viskositas, tinggi busa, homogenitas dan mikrobiologi dengan Angka Lempeng
Total (ALT) metode tuang. Pengujian pada tanggal 13 Maret - 27 Mei 2024 di
Laboratorium bidang Quality Control PT. XX dan di laboratorium Analisis Farmasi
dan Makanan Poltekkes Kemenkes Jakarta II. Hasil penelitian di dapat, yaitu
organoleptik berbentuk cairan kental, bau spesifik tea tree oil dan berwarna cokelat,
pengujian pH pada sampel awal 7,34, tengah 7,29 akhir 7,29 pengujian viskositas
sampel awal 6,646 cps, tengah 6,519 cps, akhir 6,412 cps, pengujian tinggi busa
sampel awal 5 cm, tengah 5 cm, akhir 5,5 cm pada pengujian homogenitas sampel
awal, tengah, akhir produksi hasilnya homogen, tidak terdapat butiran kasar,
pengujian mikrobiologi sampel awal, tengah, akhir blanko media dan pengenceran
tidak di tumbuhi koloni. Berdasarkan persyaratan spesifikasi PT. XX dan SNI 8860:
2020 tentang Sampo Cair, maka dapat disimpulkan sediaan sampo tea tree oil pada
satu kali produksi telah memenuhi syarat
Kata kunci: Angka Lempeng Total (ALT), Mutu fisik, Sampo, Tea tree oil.
Tidak tersedia versi lain