Karya Tulis Ilmiah
Prosedur Pembuatan Alat Orthodonti Ekspansi 3 Arah Tipe Bertoni Pada Anak Ektodermal Displasia
Ektodermal displasia salah satu kondisi genetik yang mempengaruhi struktur ektodermal yang tidak normal seperti hipodonsia atau kelainan genetik pada gigi ketika terdapat satu atau lebih gigi yang tidak tumbuh sama sekali, penurunan fungsi sistem pengunyahan, berkurangnya lengkung gigi. Sekrup ekspansi merupakan salah satu komponen aktif dalam alat orthodonti lepasan yang digunakan untuk melebarkan lengkung gigi dengan gaya atau tekanan secara intermitten. Tujuan Pembuatan karya Tulis Ilmiah ini adalah untuk menambah wawasan dan keterampilan serta untuk mengetahui kesulitan dan cara mengatasinya. Prosedur Pembuatan Alat Orthodonti dengan Ekspansi 3 Arah tipe Bertoni pada Anak Ektodermal Displasia. Pembuatan alat Orthodonti dimulai dari penerimaan model kerja,duplikasi model, membuat garis midline, pembuatan labial bow, cengkram C, cengkram adam’s, pemasangan sekrup ekspansi tipe Bertoni, pengulasan Cold Mould Seal (CMS), aplikasi selfcuring acrylic (Ortho resin), Finishing dan polishing. Hasil akhir yang diperoleh adalah alat orthodonti dapat diinsersikan pada model kerja, cengkram tidak berubah posisinya, tidak terdapat porus pada protesa, sekrup dapat berfungsi dengan baik, dan hasil protesa mengkilat. Kesimpulan Pada tahap pengaplikasian plat akrilik menyatu pada cengkram dengan baik tanpa adanya pergerakan tidak berubah kedudukan.
Kata Kunci : Ektodermal displasia, alat orthodonti, sekrup ekspansi tipe Bertoni
Tidak tersedia versi lain