Karya Tulis Ilmiah
Implementasi Pemodelan Alat Kalibrasi Thermogun Berbasis Arduino Uno Dengan Media Blackbody
Penggunaan thermogun semakin lazim dalam bidang medis dan pemeliharaan peralatan Kesehatan
tentunya. Thermogun menawarkan keunggulan pengukuran suhu yang cepat dan akurat. Peralatan
kalibrasi untuk thermogun seringkali mahal dan tersedia di laboratorium kalibrasi khusus. Penelitian
ini bertujuan mengembangkan alat kalibrasi berbasis arduino uno serta mengukur keakurasian suhu
di seluruh permukaan benda hitam untuk kalibrasi thermogun yang efektif. Alat ini menggunakan
sumber arus AC yang diubah menjadi arus DC dengan power supply. Pada mikrokontroller yang
sudah mendapatkan tegangan, OLED I2C dan sensor DS18B20 akan otomatis menyala. OLED I2C
menyala terjadi inisialisasi dan tekan tombol up/down untuk menentukan suhu yang ditampilkan.
Kemudian tekan tombol enter, heater otomatis mati ketika kipas menyala yang diatur relay atas
perintah mikrokontroller. Selama heater menyala sensor DS18B20 akan terus membaca perubahan
suhu yang terjadi di blackbody hingga suhu tercapai. kemudian Setelah dilakukan pembuatan dan
pengujian alat di dapatkan alat dapat memenuhi syarat prosedural dan bekerja baik. Kemudian
dilakukan lah pengujian dimana tiap titip pada permukaan blackbody diujikan yaitu ada titik A, B,
C, D dan E. Didapatkan juga titik E menunjukkan persamaan terdekat dengan suhu yang ditampilkan
dengan akurasi 99,88%. Dan disimpulkan untuk melakukan pengujian dengan thermogun harus
diarahkan ketengah blackbody. Kemudian blackbody tersebut diujikan dengan tiga jenis thermogun
yang berbeda dan juga didapatkan nilai eror keakurasian A dengan nilai eror sebesar 0,15% dan nilai
akurasi 99,85%. Thermogun B dengan nilai eror 0,22% dan nilai akurasi 99,78%, dan Thermogun
C dengan nilai eror 0,24% dengan nilai akurasi 99,76%.
Kata kunci: thermogun, kalibrasi, benda hitam, Arduino Uno, pengukuran suhu
Tidak tersedia versi lain