Karya Tulis Ilmiah
Pembuatan Protesha Definitive Obturator dengan Basis Kerangka Logam Kombinasi Heat Acrylic pada Kasus Defek Reseksi Maxillary Ameloblastoma
Kesehatan gigi dan mulut merupakan salah satu kesehatan yang harus dijaga, seperti dapat tumbuhnya tumor ameloblastoma yang berasal dari kelainan pertumbuhan sel dalam mulut, menyebabkan terganggunya aktivitas sehari-hari yang mengaharuskan pengangkatan tumor tersebut. Pasca operasi didapatkan defek pada palatum yang dapat ditutupi dengan suatu alat protesis maxillofacial disebut obturator, yang berfungsi untuk mengembalikan kemampuan mengunyah, berbicara, dan mengembalikan penampilan orofasial yang normal. Obturator sendiri terdapat 3 tahap Surgery, intermediete, dan definitive obturator. Definitive obturator ini dapat digunakan setelah defek sembuh atau sekitar 3-6 bulan pasca operasi, pada prinsipnya GTSL juga diterapkan pada obturator definitive seperti mengoptimalkan fungsi, kenyamanan pasien, dan menggunakan bahan yang sama seperti kerangka logam kombinasi heat acrylic. Perpaduan bahan ini dapat digunakan untuk pembuatan definitive obturator dikarenakan kerangka logam lebih ringan sehingga meminimalisirkan beratnya protesha. Maka dari itu, dibuatlah suatu protesha definitive obturator dengan basis kerangka logam kombinasi heat acrylic pada kasus defek reseksi maxillary ameloblastoma. Tujuan dari penulisan laporan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui pembuatan dan tingkat kesulitan serta cara mengatasinya pada pembuatan protesha definitive obturator sampai insersi pada pasien dengan metode penulisan laporan tugas akhir ini menggunakan metode studi kasus yang diawali dengan observasi pasien, pencetakan, hingga insersi. Hasil dari kasus yang diperoleh protesha dapat diinsersikan ke pasien dengan baik, oklusi normal, dan warna gigi sesuai. Obturator ini juga mengembalikan orofasial pasien menjadi normal serta dapat digunakan untuk berbicara dan pengunyahan. Kesimpulan pembuatan protesha definitive obturator ini harus dikerjakan dengan teliti, hati-hati, dan selalu memperhatikan setiap prosedur serta mengutamakan kreativitas pada teknisi gigi.
Kata kunci : defek, ameloblastoma, definitive obturator, kerangka logam, heat acrylic.
Tidak tersedia versi lain