Karya Tulis Ilmiah
Prosedur Pembuatan Full Denture Rahang Bawah Dan Full Overdure Rahang Atas Dengan Abutment Koping Dome-Shaped Berbasis Kerangka Logam Dan Akrilik (Studi Model)
ABSTRAK
Gigi yang schat merupakan salah satu cerminan perilaku hidup schat sescorang. Karies dan penyakit periodontal merupakan faktor utama yang menjadi alasan pencabutan gigi yang berujung pada terjadinya kehilangan gigi. Untuk menggantikan gigi yang hilang dibutuhkan perawatan gigi tiruan. Gigi tiruan dapat dibedakan menjadi dua macam, yaitu gigi tiruan cekat dan gigi tiruan lepasan. Full denture merupakan sebuah protesa yang menggantikan seluruh gigi pada struktur rahang atas atau rahang bawah. Overdenture adalah gigi tiruan sebagian lepasan atau lengkap lepasan yang menutupi dan bersandar pada satu atau lebih gigi alami, akar-akar gigi, dan dental implants, serta telah mendapat perawatan endodontik yang memadai. Preparasi abutment overdenture diklasifikasikan menjadi overdenture non coping. overdenture coping-panjang, medium, dan pendek. Koping dome-shaped yang pendek menurut peneliti lebih ideal karena memberikan rasio mahkota-akar yang baik dan memungkinkan penyebaran beban oklusal ke sepanjang poros gigi. Pembuatan gigi tiruan overdenture biasanya menggunakan resin akrilik. Gigi tiruan yang terbuat dari akrilik memiliki ketebalan yang tinggi schingga terasa penuh saat digunakan pasien sedangkan pengurangan ketebalan plat akrilik dapat meningkatkan resiko fraktur. Schingga untuk meningkatkan kekuatan basis gigi tiruan dibuatkan penguat basis kerangka logam. Tujuan dalam pembuatan Laporan Tugas Akhir ini adalah mengetahui cara pembuatan Full Denture Rahang Bawah dan Full Overdenture Rahang Atas Dengan Abutment Kopnig Dome-Shaped Berbasis Kerangka Logam dan Akrilik. Hasil yang diperolch penulis dari pembuatan Ful Denture Rahang Bawah dan Ful Overdenture Rahang Aast Dengan Abutment Koping Dome-Shaped Berbasis Kerangka Logam dan Akrilik setelah dinsersikan kemodel kerja cekat, oklusi yang dihasilkan normal, hasil finishing baik, hauls dan mengkilat.
Kata kunci: ful overdenture, koping dome-shaped, kerangka logam dan heat curing
Tidak tersedia versi lain