Karya Tulis Ilmiah
Gambaran dan Jenis Lama Penggunaan Kontrasepsi Hormonal terhadap Kejadian Efek Samping pada Akseptor KB di Praktik Mandiri Bidan X
Pendahuluan : Kontrasepsi hormonal efektif mencegah kehamilan, jenis dan kombinasi bentuk sediaan kontrasepsi yang digunakan (pil, suntik, atau implan) dan durasi pemakaiannya dapat menyebabkan efek samping yang berbeda pada setiap individu. Efek samping ringan seperti mual dan perubahan berat badan, dapat menghadapi masalah serius seperti gangguan mood atau pendarahan tidak teratur. Efek samping ini tidak hanya memengaruhi kualitas hidup penggunanya tetapi juga tingkat kepatuhan mereka terhadap penggunaan kontrasepsi.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi gambaran jenis dan lama penggunaan dengan kejadian efek samping dari penggunaan kontrasepsi hormonal.
Metode : Penelitian dilakukan dengan menerapkan metode diskriptif kuantitatif melalui pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel penelitian dilakukan secara total sampling. Penelitian dilakukan di Praktek Bidan yang berada di wilayah Jakarta Timur pada bulan Juli 2024. Jumlah responden yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 41 orang. Analisis data menggunakan univariat dengan SPPS Version 23.
Hasil : Sebagian besar responden menggunakan kontrasepsi hormonal jenis suntik (39,0%). Efek samping yang dikeluhkan responden berdasarkan jenis maupun lama penggunaan terdapat perubahan berat badan (51,28%). Jumlah efek samping yang timbul berdasarkan jenis alat kontrasepsi hormonal diurutkan dari yang terbanyak diantaranya implan, suntik, dan pil. Semakin lama penggunaan kontrasepsi hormonal maka semakin banyak efek samping yang terjadi.
Kesimpulan : Lama pemakaian >2 tahun dan jenis alat kontrasepsi implant paling banyak menimbulkan efek samping.
Kata Kunci : Jenis, Lama Penggunaan, Efek Samping
Tidak tersedia versi lain