Karya Tulis Ilmiah
Pengaruh Faktor Eksposi Pada Pemeriksaan Thorax Proyeksi PosteroAnterior Terhadap Nilai Deviation Index Menggunakan Modalitas Digital Radiography di RSUD Koja
Digital Radioghraphy (DR) merupakan suatu bentuk pencitraan Sinar-X yang menggunakan sensor Sinar-X digital untuk menggantikan film Sinar-X konvensional dan processing kimiawi yang digantikan oleh sistem pencitraan radiography digital atau digital radiografi, Pada sistem radiografi digital terdapat indikator yang dinamakan Exposure Index (EI) dan Deviation Index (DI). Exposure Index (EI) dan Deviation Index (DI) dapat menunjukan indikasi apakah pemeriksaan tersebut overexposed, underexposed ataupun optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan faktor eksposi terhadap nilai Deviation Index (DI) pada pemeriksaan Thorax menggunakan modalitas Digital Radiography (DR), serta menganalisis perubahan nilai Deviation Index (DI) pada pemeriksaan Thorax PA. Penelitian ini dilakukan di instalasi radiologi RSUD Koja dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, yang dilakukan dengan cara observasi secara langsung dan melakukan pengolahan data yang diperoleh dari lembar observasi, kemudian data tersebut akan dikelompokkan ke dalam nilai kategori Deviation Index (DI) menurut literatur dan akan dirata ratakan, setelah itu data disajikan dalam bentuk grafik.
Hasil penelitian mengetahui hubungan faktor eksposi terhadap nilai Deviation Index (DI) pada pemeriksaan Thorax di RSUD Koja didapatkan hasil bahwa nilai Deviation Index (DI) memiliki hubungan dengan faktor eksposi (kV dan mAs), Eksposur Indeks (EI) dan Eksposur Indeks Target (EIT). Hasil analisis perubahan nilai Deviation Index (DI) pada pemeriksaan Thorax di RSUD Koja ini didapatkan bahwa perubahan nilai Deviation Index (DI) pada pemeriksaan Thorax disebabkan oleh perubahan faktor eksposi (kV dan mAs) dan nilai Eksposur Indeks (EI), semakin tinggi atau rendahnya nilai Eksposur Index (EI) yang menjauhi nilai Eksposur Indeks Target (EIT) yang sudah ditentukan di RSUD Koja maka nilai Deviation Index (DI) juga akan mengalami perubahan.
Kata Kunci : Digital Radiography, Deviation Index, Thorax
Daftar Baca : 20 (2010-2022)
Tidak tersedia versi lain