Skripsi
Perbandingan Nilai Parameter Perfusi Dynamic Susceptibility Contrast (DSC) Menggunakan Dua Bentuk Pengukuran ROI Pada Kasus Tumor Otak
PROGRAM SARJANA TERAPAN TEKNOLOGI RADIOLOGI PENCITRAAN JURUSAN TEKNIK RADIODIAGNOSTIK DAN RADIOTERAPI POLTEKKES JAKARTA II
SKIRPSI, 2024
STEFHANI SYARIFUDDIN
PERBANDINGAN NILAI PARAMETER PERFUSI DYNAMIC SUSCEPTIBILITY CONTRAST (DSC) MENGGUNAKAN DUA BENTUK PENGUKURAN ROI PADA KASUS TUMOR OTAK
V Bab + 49 Halaman + 19 Gambar + 6 Tabel + 11 Lampiran
Latar belakang penelitian Tumor otak adalah pertumbuhan sel-sel otak abnormal yang tidak wajar dan tidak terkendali di dalam atau sekitar otak. Perfusi Dynamic Susceptibility Contrast (DSC) adalah metode berbasis eksogen yang memerlukan media kontras, perfusi DSC menggunakan pembobotan T2 atau T2* dan menghasilkan nilai dari beberapa parameter perfusi yaitu Cerebral Blood Flow (CBF), Cerebral Blood Volume (CBV) dan Mean Transit Time (MTT). Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan nilai rata-rata parameter DSC menggunakan dua bentuk ROI pada kasus tumor otak.
Desain penelitian menggunakan kuantitatif deskriptif dengan pendekatan komparatif. Data diperoleh di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Pusat Otak Nasional mulai bulan Mei – Juni 2024 dengan Populasi penelitian adalah pasien yang telah menjalani pemeriksaan MRI Brain dengan perfusi DSC di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Pusat Otak Nasional dan jumlah sebanyak 30 sampel pasien MRI yang berupa data sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan eksperimen. Instrument penelitian yang digunakan yaitu lembar kerja, komputer dan perangkat lunak. Untuk mengetahui nilai rata-rata parameter perfusi DSC menggunakan ROI pada kasus tumor otak, dilakukan uji statistik menggunakan SPSS versi 25 dengan uji Wilcoxon.
Kesimpulan dalam pengukuran parameter perfusi DSC menggunakan dua bentuk ROI (Circle ROI dan Point Voxel ROI) pada kasus tumor otak tidak terdapat perbedaan yang signifikan.
Kata Kunci : Tumor Otak, Perfusi DSC, ROI
Daftar Bacaan : 32 Bacaan (2002-2023)
Tidak tersedia versi lain