Karya Tulis Ilmiah
Pengaruh Tingkat Asupan Energi, Zat Gizi Makro dan Mikro Terhadap Status Gizi Penghuni Panti Asuhan Al-Khairiyah Jakarta Utara
Status gizi merupakan keadaan yang ditentukan oleh derajat kebutuhan fisik terhadap energi dan zat-zat gizi yang diperoleh dari asupan makanan yang dampak fisiknya dapat diukur. Gizi merupakan peran terpenting dalam tumbuh dan berkembang di semua tahap siklus. Panti asuhan merupakan salah satu lembaga sosial yang bertanggung jawab memberikan pelayanan yang dikelola sebagai tempat pengasuhan anak secara berkelompok. Panti Asuhan Al-Khairiyah merupakan yayasan sosial dan pendidikan agama yang dibentuk pada tahun 1960-an yang berlokasi di Cilincing, Kota Jakarta Utara. Penelitian ini bertujuan mengetahui status gizi, tingkat asupan energi, dan zat gizi anak-anak yang menetap di Panti Asuhan Al-Khairiyah. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif analitik dengan desain penelitian cross sectional. Hasil dari penelitian didapatkan status gizi penghuni Panti Asuhan Al-Khairiyah yaitu status gizi baik (79,2%), status gizi lebih (12,5%) dan status gizi obesitas (8,3%). Rata-rata didapatkan hasil asupan energi dan zat gizi makro penghuni panti asuhan dengan proporsi terbanyak terdapat pada kategori cukup yaitu energi (70,8%), protein (50%), lemak (70,8%) dan karbohidrat (62,5%). Dan didapatkan rata-rata tingkat asupan zat gizi mikro penghuni panti asuhan dengan proporsi terbanyak yaitu pada kategori kurang yaitu kalsium (100%), zat besi (66,7%), vitamin D (100%), vitamin E (100%), vitamin B1 (95,8%), vitamin B2 (91,7%), vitamin C (100%) dan kategori cukup yaitu vitamin A (79,2%).
Tidak tersedia versi lain