Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Tingkat Pengetahuan dan Sikap Terhadap Perilaku Pemilihan Jajanan Siswa Kelas 8 MTsN 27 Jakarta
Latar Belakang : Makanan jajanan adalah makanan atau minuman yang diolah oleh penjual kemudian disajikan dalam kemasan dengan bentuk yang bervariasi untuk menarik minat pembeli. Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menyebutkan, lebih dari 45% jajanan anak sekolah tidak aman karena mengandung bahan berbahaya seperti formalin, boraks dan pewarna teksil (rhodamin B) dan juga tercemar mikroba. Anak sekolah yang mempunyai kebiasaan makan jajanan, terbiasa karena menerima uang jajan yang terlalu banyak dari keluarga, atau secara tidak langsung mengajarkan anaknya untuk menyukai jajanan. Faktor-faktor lainnya yaitu pengetahuan khususnya pengetahuan gizi, kecerdasan, persepsi, emosi, lingkungan, kebudayaan dan motivasi dari luar. Tujuan : Mengetahui Gambaran Tingkat Pengetahuan dan Sikap Terhadap Perilaku Pemilihan Jajanan Siswa Kelas 8 MTsN 27 Jakarta. Metode : Penelitian ini dilakukan dengan desain penelitian cross sectional dengan pengambilan sampel menggunakan systematic random sampling yaitu sebanyak 115 orang. Pengambilan data karakteristik responden berupa umur, jenis kelamin, dan besar uang saku. Pengambilan data dukungan guru, pengetahuan dan sikap diperoleh dengan pengisian kuesioner, data perilaku diambil dengan menggunakan lembar observasi. Hasil dan Kesimpulan : Perilaku pemilihan jajanan dengan kategori kurang lebih besar pada siswa yang tingkat pengetahuannya juga kurang yaitu sebanyak 7 siswa (77,8%). Kemudian perilaku kategori baik terbesar pada siswa yang sikapnya positif yaitu sebanyak 31 siswa (50,8%).
Tidak tersedia versi lain