Skripsi
Pengaruh Variasi Nilai Number of Excitation (NEX) Terhadap Signal to Noise Ratio (SNR) serta Kecepatan Waktu Scanning yang Optimal Pada Pemeriksaan Magnetic Resonance Imaging (MRI)
Penelitian ini bertujuan untuk dapat mengetahui pengaruh NEX terhadap SNR serta waktu scanning serta melihat nilai NEX yang optimal agar mendapatkan hasil citra baik dengan scanning yang tidak lama pada pemeriksaan MRI.
Desain penelitian ini adalah kuantitatif dengan eksperimen, menganalisa dan mengelola data menggunakan softwere SPSS. Penelitian ini dilakukan dengan pesawat MRI 1,5 T pada beberapa Rumah Sakit di Jakarta dengan cara mengubah nilai NEX dari 1 sampai 4 pada pemeriksaan MRI Brain dengan pembobotan T1 spin echo. Dari hasil citra dilakukan Region of Interest (ROI) untuk mengukur sinyal rata -rata dan dilakukan Region of Interest (ROI) pada daerah background noise yang akan dibandingan untuk mendapatkan SNR.
Hasil dari penelitian ini menunjukan seiring kenaikan nilai NEX maka SNR juga akan semakin meningkat begitu pula dengan waktu scanning. Dari hasil uji statistik Regresi Dummy bahwa ada pengaruh dan hubungan yang signifikan antara NEX dengan SNR dan waktu scanning. Prosentase kenaikan rata-rata dari masing-masing dari NEX 1 ke 2 adalah 59%, dari NEX 2 ke 3 adalah 36% dan masing dari NEX 3 ke 4 adalah 7%. Maka untuk mendapatkan citra yang optimal dengan SNR baik dan waktu scanning yang singkat adalah nilai NEX 3.
Kata Kunci : NEX, SNR, waktu Scanning. T1 spin echo, MRI.
Tidak tersedia versi lain