Skripsi
PENGARUH VARIASI TIME INVERSION PADA SEQUENCE TURBO INVERSION RECOVERY MAGNITUDE (TIRM) TERHADAP INFORMASI CITRA ANATOMI MRI DENGAN METASTASIS PADA LUMBAL DI RUMAH SAKIT KANKER DHARMAIS
PENGARUH VARIASI TIME INVERSION PADA SEQUENCE TURBO INVERSION RECOVERY MAGNITUDE (TIRM) TERHADAP INFORMASI CITRA ANATOMI MRI DENGAN METASTASIS PADA LUMBAL DI RUMAH SAKIT KANKER DHARMAIS
V Bab + 46 halaman + 20 gambar + 15 tabel + 16 lampiran
Latar Belakang: Pada MRI lumbal, anatomi lumbal dan sekitarnya terdapat banyak lemak dan cairan. Ini dapat mempengaruhi informasi citra dan diagnosa dari radiolog. Sequence TIRM bertujuan untuk menekan lemak, sehingga sequence ini dapat digunakan dalam meningkatkan diagnosa dari radiolog. Sehingga dilakukan uji menggunakan nilai Time Inversion (TI) 120 ms, 150 ms, dan 175 ms.
Tujuan: Menganalisis nilai TI optimal diantara 125 ms, 150 ms, dan 175 ms, pada sequence TIRM terhadap informasi citra MRI dengan metastasis pada lumbal di Rumah Sakit Kanker Dharmais.
Metode: Desain penelitian adalah kuantitatif analitik. Di Rumah Sakit Pusat Kanker Dharmais pada bulan Juni 2023, 10 sampel diambil secara purposive sampling, instrumen penelitian menggunakan lembar kerja untuk mencatata seluruh hasil penelitian dan lembar kuisioner untuk scoring, metode pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi lapangan dan eksperimen menggunakan variasi nilai TI 125 ms, 150 ms dan 175 ms, pengolahan dan analisis data penelitian menggunakan reduksi data yang kemudian dilakukan uji analisa statistik menggunakan aplikasi statistik.
Hasil: Hasil uji reapeated measure anova yang mengacu pada hasil output test-of within-subjects effect untuk detail anatomi diperoleh nilai p-value 0.001 ≤ 0.05 dan 0.008 ≤ 0.05 untuk kontras citra. Hal ini menjelaskan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima, yang artinya terdapat perbedaan detail anatomi dan kontras citra pada MRI lumbal menggunakan TI 125 ms, 150 ms, dan 175 ms pada sequence TIRM. TI 150 ms lebih optimal memberikan detail anatomi dan kontras citra pada MRI lumbal.
Kata kunci: MRI lumbal; TIRM; Time Inversion
Tidak tersedia versi lain