Skripsi
Analisis Sonopattern USG Leher pada Pasien dengan Klinis Tuberculous Lymphadenopathy
Latar belakang
TB kelenjar getah bening perifer, atau biasa disebut dengan scofula, biasa terjadi di daerah modus limfa leher. Gejala yang sering terjadi dan merupakan tanda dari TB lymphadenopathy adalah membesarnya nodus limfa pada leher.
Tujuan penelitian
Tujuan dari pemelitian ini adalah ntuk mendeksripsikan dan menganalisis prosedur dan hasil dari pemeriksaan USG leher dengan klinis tuberculous lymphadenopathy
Desain penelitian
Jenis penelitian yang akan digunakan pada penelitian ini adalah menggunakan metode kualitatif deskriptif, dengan melakukan observasi dan pengamatan di lapangan beserta pengumpulan data pasien yang melakukan USG leher dengan dengan klinis tuberculous lymphadenopathy pada 15 sampel yang telah memenuhi kriteria inklusi.
Hasil dari Penelitian
Analisis sonopattern yang dilakukan pada 15 sampel yang mempunyai klinis lymphadenopathy tuberculous ditemukan sebagian besar kelenjar getah bening pasien mengalami penurunan ekogenitas serta memilik internal echo yang lebih tingga karena adanya hilus, tampak inhomogen dengan batas tepi yang jelas dan berbentuk bulat atau oval. Terdapat pula nodus limfa yang mengalami penurunan ekogenitas tanpa adanya hilus. Ditemukan pada satu sampel yang mengalami peningkatan ekogenitas yang merupakan lanjutan level dari tuberculos lymphadenopathy.
Tidak tersedia versi lain