Skripsi
Analisis Dose Volume Histogram (DVH) Paru-Paru Dan Jantung Pada Kasus Kanker Payudara Dengan Teknik 3DCRT
Latar belakang penelitian ini yaitu Organ At Risk (OAR) paru-paru dan jantung yang letaknya berdekatan pada dinding dada otomatis terkena radiasi saat penyinaran sehingga upaya limitasi diperlukan untuk melindungi OAR yang mungkin berdampak pada risiko kanker sekunder setelah radioterapi. Keberhasilan terapi juga bergantung pada perencanaan Treatment Planning System (TPS). TPS menghasilkan dosis yang diterima pasien, kemudian ditampilkan dalam Dose Volume Histogram (DVH).
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hasil DVH pada OAR paru-paru dan jantung dengan membandingkan batas toleransi berdasarkan RTOG 0623, serta Planning Target Volume (PTV) pada kasus kanker payudara dengan teknik 3DCRT.
Desain penelitian yang digunakan adalah analisis perbandingan kuantitatif deskriptif dengan observasi terhadap 10 pasien kanker payudara yang menerima dosis total 50 Gy dalam 25 fraksi energi 6 MV menggunakan teknik 3DCRT pada bulan Januari 2022 sampai Februari 2023 di Instalasi Radioterapi Rumah Sakit di Wilayah Jakarta . Data dianalisis menggunakan uji statistik dengan SPSS versi 25.
Hasil dari penelitian ini yaitu dosis rata-rata yang diterima OAR paru-paru dan jantung tidak melebihi batas toleransi yang ditetapkan oleh RTOG 0623 (p-value < 0.05). Dan dosis rata-rata PTV 95% adalah 0.328 (p-value > 0.05) yang berarti tidak ada perbedaan dosis yang diterima PTV 95% atau PTV 95% ≥ 4750 cGy. Sedangkan pada PTV 107% adalah 0.003 (p-value < 0.05) yang berarti ada perbedaan dosis yang diterima PTV 107% atau PTV 107% ≤ 5350 cGy.
Kata Kunci : kanker payudara, 3DCRT, DVH, OAR, PTV
Daftar Bacaan : 51 Bacaan (2000-2023)
Tidak tersedia versi lain